Prabawati, Arum Dyah and Rohmah, Fathiyatur (2017) PENGARUH PENYULUHAN DENGAN VIDEO TERHADAP PENGETAHUAN DAN KETRAMPILAN KADER KESEHATAN UNTUK MELAKUKAN SADARI DI DESA SUMBER MULYO BAMBANGLIPURO BANTUL. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.
|
Text
Naskah Publikasi ARUM DYAH PRABAWATI.pdf Download (764kB) | Preview |
Abstract
Latar Belakang : Angka kejadian kanker payudara di Bantul tinggi dibandingkan kabupaten lain terutama pada wilayah kerja Puskesmas Bambanglipuro yaitu mencapai 102 kasus di tahun 2013. Untuk itu, melakukan deteksi secara dini sangat diperlukan agar lebih cepat mendapatkan penangan yang tepat secara dini. Tujuan : Diketahui pengaruh penyuluhan dengan video terhadap pengetahuan dan ketrampilan kader di desa Sumber Mulyo untuk melakukan sadari. Metode Penelitian : Penelitian ini menggunakan metode penelitian Pre Eksperimental one-group pre-test post-test design. Sample penelitian adalah kader kesehatan yang berada di desa Sumbermulyo Bambanglipuro yang berjumlah 30 Responden dari keseluruhan jumlah populasi 32 Responden. Hasil : Responden terbanyak pada kategori pengetahuan cukup yaitu 18 orang (60%). Responden terbanyak dengan kategori terampil dalam melakukan SADARI yaitu berjumlah 29 orang (96,7%). Hasil uji wilcoxon menunjukan ada pengaruh penyuluhan terhadap pengetahuan dengan p value 0,003<0,05. Ada pengaruh penyuluhan terhadap ketrampilan kader dengan p value 0,000<0,05. Simpulan dan Saran : Ada pengaruh pemberian penyuluhan dengan video terhadap pengetahuan kader. Ada pengaruh pemberian penyuluhan terhadap ketrampilan kader. Kader kesehatan setelah dapat melakukan SADARI dengan benar selanjutnya mengajarkan kepada warga di Desa Sumber Mulyo supaya warga di Desa Sumber Mulyo dapat melakukan praktek pemeriksaan payudara sendiri (SADARI) dengan baik dan benar secara teratur setiap bulannya.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Penguji 1 : Fathiyatur Rohmah Penguji 2 : Sulistyaningsih |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery |
Depositing User: | Khairun Nisak |
Date Deposited: | 05 Jun 2017 03:15 |
Last Modified: | 20 Nov 2017 07:05 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/2375 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year