Dita Maizurah, 1810301180 and Agus Riyanto, S.KM., M.Fis and Veni Fatmawati, SST.Ft., M.Fis (2022) Pengaruh latihan pilates terhadap keseimbangan lansia : narrative review. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.
Text
NASKAH PUBLIKASI DITA MAIZURAH-1810301180 - Dita Maizurah.pdf Download (500kB) |
Abstract
Latar Belakang: Gangguan keseimbangan postural merupakan hal yang sering terjadi pada lansia. Jika keseimbangan postural lansia tidak dikontrol, maka akan menyebabkan resiko jatuh. Di Indonesia prevalensi cidera jatuh pada penduduk diatas usia 55 tahun mencapai 49,4%, umur diatas 65 tahun keatas 67,1%. Tujuan: Tujuan narrative review ini adalah ini untuk mengetahui efektifitas latihan pilates terhadap peningkatan keseimbangan pada lansia. Metode: Metode penelitian yang digunakan yaitu narrative review dengan framework PICO (Pupulation, Intervention, comparison, Outcame). Mengidentifikasi artikel menggunakan database yang relevan (pubmed, pedro, Sciencedirect), kemudian memasukkan kedalam PRISMA flowchart, data hasil ulasan narasi, menyusun meringkas, dan melaporkan hasil. Hasil: Dari 53 artikel yang teridentifikasi, didapatkan 10 artikel yang sesuai dengan kriteria inklusi dan ekslusi, yaitu 10 artikel menyatakan bahwa Latihan pilates dapat mempengaruhi keseimbangan dilihat dari peningkatan keseimbangan. Dosis latihan pilates dilakukan dengan menggunakan alat dan tanpa alat. Hal tersebut dilakukan 1 kali seminggu selama 60 menit. Instrument dalam 6 artikel menggunakan instrument time up and go test (TUG) untuk mengukur keseimbangan statis dan dinamis, 2 artikel menggunakan instrument berg balance scale (BBS), dan 2 artikel menggunakan instrument time up and go test (TUG) dan berg balance scale (BBS). Kesimpulan: Latihan pilates berpengaruh dalam peningkatan keseimbangan pada lansia. Saran: peneliti selanjutnya diharapkan dapat memperdalam penelitian tentang pengaruh latihan pilates terhadap keseimbangan lansia. Karena masi banyak hal lainyang dapat mempengaruhi terkait pengaruh latihan pilates terhadap gangguan keseimbangan lansia seperti dosis yang tepat dan efektif, dan jenis latihan pilates yang digunakan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Physiotherapy |
Depositing User: | Khairun Nisak |
Date Deposited: | 31 Oct 2022 01:44 |
Last Modified: | 31 Oct 2022 01:44 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/6476 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year