Lia Nur Fitri.L.P.R, 1910104065 and Yuli Isnaeni, S.Kp., M.Kep., Sp.Kom and Istri Utami, S.ST., M.Keb (2020) LITERATURE REVIEW GAMBARAN KEJADIAN PREEKLAMPSIA PADA IBU HAMIL. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.
Text
Lia Nur Fitri L P R_1910104065_Sarjana Terapan Kebidanan_Naspub - Lia Rahayu.pdf Download (723kB) |
Abstract
Angka Kematian Ibu sangat tinggi, menurut WHO (Word Health Organization). Komplikasi utama yang menyebabkan hampir 75% dari kematian ibu salah satunya adalah tekanan darah tinggi selama kehamilan (pre eklampsia dan eklampsia). Kematian Ibu di Indonesia masih tinggi yaitu 305/100.000 KH, angka tersebut masih jauh dari target SDG‟s (Sustainable Development Goals) tahun 2030 yaitu AKI 70/100.000 KH. Preeklamsia adalah hipertensi yang terjadi pada ibu hamil dengan usia kehamilan 20 minggu atau setelah persalinan di tandai dengan meningkatnya tekanan darah menjadi 140/90 mmHg. Factor resiko terjadinya preeclampsia pada kehamilan adalah usia, paritas, Kehamilan Ganda, Penyakit Penyerta, Riwayat Hipertensi. Penyebab umum kematian di Indonesia yaitu perdarahan postpartum 26,9%, eklampsia 24%, infeksi 11%, komplikasi puerpurium 8%, trauma obstetric 5% emboli obstetrik 3% dan lainlain. Data Survey Demografi dan Kesehatan Indonesia tahun 2015, AKI di Indonesia sebesar 305/100.000 kelahiran hidup. Angka menurunan di banding dengan AKI tahun 2012, yaitu sebesar 359/100.000 kelahiran hidup, tetapi meningkatan tahun 2007 yaitu 228/100.000 kelahiran hidup. AKI pada tahun 2015 mengalami penurunan, tetapi angka ini masih jauh dari target Sustainable Development Goals (SDGs) dimana tujuan pebangunan pada tahun 2030, yaitu mengurangi AKI hingga di bawah 70/100.000 kelahiran hidup. Tujuan penelitian untuk mengetahui gambaran kejadian preeclampsia pada ibu hamil. Penelitian ini merupakan penelitian dengan literature review dilakukan dengan pencarian data base google scholar, portal garuda, dengan rentang waktu 10 tahun terakhir. Hasil penelitian menyatakan bahwa kejadian preeclampsia pada ibu hamil di pengaruhi oleh usia, penyakit penyerta ibu,kehamilan ganda, riwayat hipertensi keluarga, namun riwayat paritas tidak mempengaruhi kejadian preeclampsia pada ibu hamil.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Preeklampsia, Ibu hamil |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery |
Depositing User: | Admin Mr. Admin |
Date Deposited: | 22 Oct 2021 06:49 |
Last Modified: | 22 Oct 2021 06:49 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/5352 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year