Nursita Asih Pamulat, 1910104151 and Mufdlilah, S.Si.T., M.Sc and Fathiyatur Rohmah, S.Si.T.M.Kes (2020) LITERATUR REVIEW HUBUNGAN DUKUNGAN SUAMI DENGAN TINGKAT KECEMASAN IBU HAMIL PRIMIGRAVIDA TRIMESTER III DALAM MENGHADAPI PERSALINAN. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.
Text
Nursita Asih Pamulat_1910104151_Program Studi Program Sarjana Terapan Kebidanan_Naspub - Nursita Asih Pamulat.pdf Download (340kB) |
Abstract
Kecemasan merupakan suasana perasaan (mood) yang ditandai gejala-gejala jasmaniah seperti ketegangan fisik dan kekhawatiran tentang masa depan. Perasaan cemas sering terjadi pada kehamilan yang timbul akibat kekhawatiran dalam mengahadapi proses kelahiran dan keadaan bayinya. Kecemasan dapat mempengaruhi perubahan fisik dan psikologis ibu hamil. Ibu hamil akan merasa tenang dan nyaman dengan adanya dukungan dan perhatian dari suami yang mana merupakan orang yang tersekat dengan ibu hamil tersebut. Dukungan selama kehamilan terbukti meningkatkan kesiapan ibu dalam menghadapi kehamilan dan proses persalinan. Literature review ini bertujuan untuk mengetahui hubungan dukungan suami dengan tingkat kecemasan ibu hamil primigravida trimester tiga dalam menghadapi persalinan. Jenis penelitian ini ialah study analitik dengan systematic literature review dengan menganalisis jurnal secara mendalam. Sumber pustaka menggunakan artikel maupun jurnal dengan proses pencarian melalui data base Google Shooler tahun penerbitan 2015 hingga tahun 2020. Tema dalam artikel maupun jurnal nasional maupun internasional yang dikumpuklan terkait hubungan dukungan suami dengan tingkat kecemasan pada ibu hamil primigravida trimester tiga. Penulisan artikel ilmiah ini menggunakan penulisan daftar pustaka dengan system Harvard. Hasil penelitian dari 12 jurnal maupun artikel bahwa kesiapan persalinan menjadi salah satu tolak ukur dalam keberhasilan proses persalinan. Dukungan suami memberikan kontribusi positif terhadap suasana fisik dan psikologis ibu hamil untuk mengurangi tingkat kecemasan yang muncul pada kehamilan pertama. Terlebih kehamilan pertama merupakan pengalaman istimewa dan kondisi tersebut menjadikan ibu belum mempunyai pengalaman langsung dalam menghadapi proses kehamilan hingga persalinan. Simpulan pada penelitian ini ialah munculnya berbagai macam gejala kecemasan dalam menghadapi persalina memiliki beberapa faktor yaitu dukungan sosial, usia, paritas dan pendapatan. Dukungan dalam masa kehamilan terbukti dapat mengurangi kecemasan dan meningkatkan kesiapan ibu hamil primigravida dalam menghadapi persalinan serta membawa pengaruh terhadap fisik, psikis baik ibu maupun janin. Bagi suami diharapkan dapat memberikan informasi dan pengetahuan untuk mengurangi tingkat kecemasan ibu hamil primigravida trimester III dalam menghadapi persalinan. Kata kunci : Dukungan Suami, Ibu Hamil, Kecemasan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Dukungan Suami, Ibu Hamil, Kecemasan |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery |
Depositing User: | Admin Mr. Admin |
Date Deposited: | 21 Oct 2021 06:57 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 06:57 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/5227 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year