Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

Perbedaan Pengaruh Ballistic Stretching Dan Active Isolated Stretching Terhadap Peningkatan Fleksibilitas Otot Hamstring Pada Pemain Futsal


Ikhwani, Safira (2018) Perbedaan Pengaruh Ballistic Stretching Dan Active Isolated Stretching Terhadap Peningkatan Fleksibilitas Otot Hamstring Pada Pemain Futsal. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img] Text
NASKAH PUBLIKASI_Safira Ikhwani_201410301056.pdf

Download (315kB)
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

Latar Belakang : Cedera otot hamstring merupakan salah satu cedera yang sering terjadi di lapangan, seperti rugby dan sepak bola di Amerika yang melibatkan lari berkecepatan tinggi, melompat, dan menendang terjadi hingga 29% dari semua cedera. Atlet yang mengalami cedera hamstring memiliki tingkat injuri tinggi 12%-31%. Cedera hamstring terhitung 11% dari semua cedera dan 32% dari strain otot. Strain otot hamstring terjadi pada pemain futsal yang di sebabkan karena kurangnya latihan sehingga otot mengalami penurunan fleksibilitas yang menyebabkan terjadinya cedera. Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh ballistic stretching dan active isolated stretching terhadap peningkatan fleksibilitas otot hamstring pada pemain futsal. Metode: Jenis penelitian experimental pre and post two group design. Subjek penelitian UKM futsal Universitas Ahmad Dahlan yang memiliki nilai Sit and Reach Test <34 cm. Sampel didapat melalui metode purposive sampling. Sampel sebanyak 28 yang memiliki rentan usia 19-22 tahun. Instrumen pengukuran fleksibilitas menggunakan Sit and Reach Teyst. Test Uji normalitas dengan Shapiro Wilk Test. Hasil : Hasil uji deskriptif menurut usia yang mengalami penurunan fleksibilitas antara 20-22 tahun, berat badan tertinggi 68 orang sebanyak 4 orang, dan hasil IMT dengan dominan normal yaitu 18,5-22 sebanyak 18 orang. Dari hasil pengukuran sit and reach test selisih mean ballistic stretching didapatkan nilai rata – rata 8,07 dimana lebih besar active isolated stretching dengan nilai rata-rata 8,5. Hal ini menunjukan bahwa ada perbedaan pengaruh dari perlakuan ballistic stretching dan active isolated stretching akan tetapi hasil uji statistik didapatkan tidak ada perbedaan pengaruh antara perlakuan ballistic stretching dan active isolated stretching p=0662 (p<0,05). Kesimpulan: Tidak ada perbedaan pengaruh pemberian ballistic stretching dan active isolated stretching terhadap peningkatan fleksibilitas otot hamstring pada pemain futsal. Saran: Disarankan UKM futsal Universitas Ahmad Dahlan agar memiliki program latihan peningkatan fleksibilitas otot hamstring

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Penguji 1 : Lilatuz Zaidah Penguji 2 : Indriani
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Physiotherapy
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 26 Feb 2019 06:57
Last Modified: 26 Feb 2019 06:57
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/4240

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA