Nasriyani, NIM. 1610104156 and Umu Hani Edi Nawangsih, M.Kes (2017) PENGARUH PENDIDIKAN SEKS TERHADAP PENGETAHUAN TENTANG ORGAN REPRODUKSI PADA REMAJA DISABILITAS (TUNADAKSA) DI SMP DAN SMA SLB NEGERI 1 BANTUL YOGYAKARTA. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.
|
Text
NASKAH PUBLIKASI.pdf Download (816kB) | Preview |
Abstract
Latar Belakang: Pendidikan seks merupakan upaya preventif agar setiap anak berkebutuhan khusus dapat mengenali, memahami dan mengelolaperkembangan dan perubahan secara biologis pada dirinya, serta tidak terjebak padaperilaku seks yang menyimpang ataupun mendapatkan kekerasan dan pelecehan seks dari orang lain. Berdasarkan data Dinas Sosial (Dinsos) DIY 2015 di DIY ada 3.708 anak dengan kedisabilitasan. Pada populasi dunia usia 0-14 tahun terdapat prevalesinya 5,1 % dan 0,7% sedangkan pada populasi usia 15 tahun atau lebihsebesar 19,4% dan 3,8% Tujuan: Mengetahui pengaruh pendidikan seks terhadap pengetahuan tentang organ reproduksi pada remaja disabilitas (tunadaksa) di SMP dan SMA SLBNegeri 1 Bantul Yogyakarta. Metode Penelitian: Jenis penelitian pre-experimental dengan desain onegroup pretest-posttest. Populasi adalah remaja tunadaksa di SMP dan SMA SLBNegeri 1 Bantul berjumlah 30 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakanTotal sampling. Sampel sebanyak 30 responden dengan metode pengumpulan dataprimer menggunakan kuesioner pretest dan posttest. Analisis data menggunakan ujistatistic Wilcoxon Matchet Pairts. Hasil: Pengetahuan responden tentang organ reproduksi sebelum pendidikanseks terbanyak pada kategori pengetahuan baik berjumlah 19 orang (63,3%) danpengetahuan responden setelah pendidik seks terbanyak pada kategori baik denganjumlah 25 orang (83,3%). Adanya peningkatan pengetahuan sebesar 20% sebelumdan setelah diberikan pendidikan seks. Simpulan dan Saran: Ada pengaruh pendidikan seks terhadap pengetahuan tentang organ reproduksi pada remaja disabilitas (tuna daksa) di SLB Negeri 1 Bantul dengan p value = 0,006 (<0,05) dengan taraf signifikan 5%. Diharapkan bagi siswa SLB agar dapat menjaga kesehatan reproduksi, menjaga perilaku positif dan menghindari tindakan seks yang menyimpang.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Penguji 1: Dra.Hj.Umu Hani E.N., APP., M.Kes penguji 2: Fathiyatur Rohmah, M.Kes |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools Q Science > QH Natural history > QH301 Biology R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery |
Depositing User: | Khairun Nisak |
Date Deposited: | 19 May 2018 03:57 |
Last Modified: | 19 May 2018 03:57 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/4033 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year