Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

PENGARUH AKTIVITAS FISIK JALAN PAGI TERHADAP TINGKAT HIPERTENSI LANSIA DI DUSUN BIRU TRIHANGGO GAMPING SLEMAN


Arista Sari, NIM. 1610201231 and Suratini, M.Kep.,Sp.Kep.Kom (2018) PENGARUH AKTIVITAS FISIK JALAN PAGI TERHADAP TINGKAT HIPERTENSI LANSIA DI DUSUN BIRU TRIHANGGO GAMPING SLEMAN. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
ARISTA SARI (1610201231) naskah publikasi.pdf

Download (808kB) | Preview
Official URL: https://lib.unisayogya.ac.id/

Abstract

Latar Belakang: Semakin bertambah usia seseorang semakin banyak pula penyakit yang muncul dan sering diderita khususnya pada lansia. Pada usia lanjut akan terjadi berbagai kemunduran pada organ tubuh, oleh sebab itu, para lansia mudah sekali terserang penyakit seperti hipertensi. Tujuan: Tujuan penelitian mengetahui pengaruh aktivitas fisik jalan pagi terhadap tingkat hipertensi di posyandu lansia Dusun Biru Trihanggo Gamping Sleman. Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan metode quasi experiment, dengan nonequivalent control grup design. Pengambilan sampel dengan teknik purposive sampling dan diperoleh 20 responden. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan tensi meter. Analisis data menggunakan Shapiro Wilk dan Paired T-test. Hasil Penelitian: Tingkat hipertensi setelah dilakukan aktivitas fisik jalan pagi sebanyak 5 responden dalam kategori normal, 4 orang dalam kategori pra hipertensi dan 1 responden dalam kategori hipertensi derajat 1. Hasil analisis statistik Paired T-test nilai P-value 0,000 (ρ<0,05) pada sistol pretest dan posttest dan 0,001 (ρ<0,05) diastol pretest dan posttest menunjukan bahwa Ha diterima dan Ho di tolak yang artinya ada pengaruh aktivitas fisik jalan pagi terhadap tekanan darah pada lansia. Simpulan dan Saran:Ada pengaruh aktivitas fisik jalan pagi terhadap tingkat hipertensi lansia di Posyandu Lansia Dusun Biru Trihanggo Gamping Sleman. Sebagai bentuk sederhana intervensi untuk mengontrol tekanan darah menjadi stabil, karena dapat dilakukan setiap hari secara teratur.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: penguji 1: Ns. Suratini, M.Kep.,Sp.Kep.Kom penguji 2: Suri Salmiyati, S.Kep.,Ns., M.Kes
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
R Medicine > RB Pathology
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Nursing
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 11 May 2018 05:54
Last Modified: 11 May 2018 05:54
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/3931

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA