Ika Wulandari, NIM. 070105037 and Suesti, S.Si.T., M.PH (2010) HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN PERSEPSI REMAJA TENTANG PERILAKU SEKS PRANIKAH PADA SISWA KELAS XI DI MAN II YOGYAKARTA TAHUN 2010. Tugas Akhir thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.
|
Text
Naskah Publikasi.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Sebagian besar masyarakat masih menganggap bahwa masalah seks merupakan sesuatu yang tabu untuk dibicarakan apalagi terhadap anak yang sedang remaja, sama halnya dengan mendorong remaja melakukan hubungan seks. Banyak remaja yang mencari tahu masalah seks bukan pada tempatnya yang pada akhirnya terjadi penyimpangan perilaku seks pranikah. Oleh karena itu, sangat dibutuhkan pola asuh orang tua dalam membimbing, mendidik anak, memberikan pengetahuan tentang seks yang sesuai dengan usia remaja agar mereka memiliki sikap dan tingkah laku yang bertanggung jawab. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pola asuh orang tua dengan persepsi remaja tentang perilaku seks pranikah di MAN II Yogyakarta. Jenis penelitian ini adalah deskriptif analitik dengan metode pengambilan data berdasarkan pendekatan waktu menggunakan cros sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI di MAN II Yogyakarta yang mempunyai kreteria tinggal bersama orang tua atau wali, umur 16-18 tahun baik laki-laki maupun perempuan, dengan jumlah sampel 133 responden. Metode pengambilan sampel secara purposive sampling. Pengambilan data dilakukan dengan deskriptif analitik dengan kolerasi Kendal taupada tingkat signifikasi(p=0,05) dan derajat kesalahan (=5%) atau tingkat kepercayaan 95%. Hasil penelitian menunjukkan pola asuh orang tua cukup baik yaitu 89 orang (66,9%) dengan persepsi remaja tentang perilaku seks pranikah cukup baik yaitu 121 orang (91%). Kolerasi antar variable sebesar 0,275 p=0,001<0,005 sehingga hasil penelitian menunjukkan ada hubungan antar variable. Disarankan kepada orang tua dan sekolah untuk lebih meningkatkan cara dalam mendidik dan membimbing remaja kaitannya dengan perilaku seks pranikah agar tidak terjadi penyimpangan perilaku seks pranikah.
Item Type: | Thesis (Tugas Akhir) |
---|---|
Additional Information: | Penguji 1: Suesti, S.Si.T., M.PH. penguji 2: Dra. Sri Muslimatun, M.Kes |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman H Social Sciences > HV Social pathology. Social and public welfare |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery |
Depositing User: | Khairun Nisak |
Date Deposited: | 05 Feb 2018 04:32 |
Last Modified: | 05 Feb 2018 04:32 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/3395 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year