Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

HUBUNGAN PERAN TEMAN SEBAYA DENGAN TINGKAT PENGETAHUAN KESEHATAN REPRODUKSI REMAJA PADA SISWA SISWI KELAS X-XI SMA MUHAMMADIYAH SEWON BANTUL YOGYAKARTA 2016


Yanti, Emilwida and Hidayat, Asri (2017) HUBUNGAN PERAN TEMAN SEBAYA DENGAN TINGKAT PENGETAHUAN KESEHATAN REPRODUKSI REMAJA PADA SISWA SISWI KELAS X-XI SMA MUHAMMADIYAH SEWON BANTUL YOGYAKARTA 2016. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
publikasi emile.pdf

Download (786kB) | Preview
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

Latar belakang : Kesehatan reproduksi remaja adalah suatu kondisi sehat yang menyangkut sistem fungsi dan proses reproduksi yang dimiliki oleh remaja. Pengetahuan sehat disini tidak semata-mata berarti bebas penyakit atau bebas dari kecacatan. Kelompok sebaya memberikan pengaruh yang besar sehingga remaja berusaha untuk meniru teman sebayanya pengaruh teman sebaya pada sikap, pembicaraan, minat, penampilan, perilaku, pengetahuan lebih besar dari pada pengaruh keluarga. Tujuan: Diketahui Hubungan Peran Teman Sebaya dengan tingkat Pengetahuan Kesehatan Reproduksi Remaja kelas X-XI di SMA Muhammadiyah Sewon Bantul Yogyakarta tahun 2016. Metode: Survei analitik dengan pendekatan cross-sectional. Populasi penelitian sebanyak 42 responden pada remaja kelas X-XI SMA Muhammadiyah Sewon. Tehnik sampel mengunakan total sampling dengan jumlah sampel 42 responden. Teknik sampel mengunakan kuesioner. Analisi data mengunakan teknik Chi-Square. Hasil: Hasil penelitian paling banyak adalah peran teman sebaya kategori baik dengan tingkat pengetahuan remaja dengan kesehatan reproduks dalam kategori baik. Dari analisis dengan uji Chi-Square, tingkat keeratan hubungan kedua variabel ditunjukan pada nilai koefisiensi korelasi yaitu sebesar 0,447 dan nilai signifikansi (p<0,005). Dengan demikian disimpulkan bahwa ada hubungan, hubungan peran teman sebaya dengan tingkat pengetahun kesehatan reproduksi. Nilai hubungan keeratan pada kedua variabel ini termasuk dalam kategori sedang. Simpulan: Terdapat hubungan peran teman sebaya dengan tingkat pengetahuan kesehatan reproduksi dilihat pada nilai koefisiensi korelasi. diharapkan dapat memberikan informasi kepada teman sebaya terhadap pengetahuan informasi tentang kesehatan reproduksi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Penguji 1 : Asri Hidayat Penguji 2 : Fathiyatul Rohmah
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 05 Jun 2017 07:20
Last Modified: 20 Nov 2017 06:08
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/2393

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA