Ningsih, Nunung Yulianti and Sulistyaningsih, Sulistyaningsih (2013) Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Anemia pada Anak TK ABA Kembaran di Bantul Yogyakarta Tahun 2013. Skripsi thesis, STIKES 'Aisyiyah Yogyakarta.
|
Text
NASKAH PUBLIKASI NUNUNG.pdf Download (470kB) | Preview |
Abstract
Anemia merupakan penyakit yang terjadi di TK ABA Kembaran Bantul, dari 45 anak yang diperiksa. 12 orang mengalami anemia. anemia akan berdampak pada terhambatnya pertumbuhan fisik dan otak, perkembangan motorik, mental dan kecerdasan sehingga akan memberikan ancaman lost generation. tujuannya diketahui faktor-faktor yang berhubungan dengan anemia seperti status gizi, pengetahuan ibu, penyakit infeksi. penelitian ini menggunakan metode survey analitik, dengan pendekatan waktu crosssectional. populasi berjumlah 45 anak. sampel nya semua anak. Analisis bivariate dilakukan dengan uji statistik Chi Square dan uji statistik Kendall Tau dan untuk melihat faktor yang paling dominan menggunakan uji Regresi Linear Berganda. hasil penelitian responden menderita anemia yaitu 12 orang(26,7%), memiliki status gizi normal sebanyal 29 orang (64,4%), ibu memiliki pengetahuan tentang anemia cukup yaitu sebanyak 30 orang (66,7%), yang pernah menderita penyakit infeksi sebanyak 6 orang (13,3%). Uji statistik menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang bermakna antara status gizi dengan anemia (p=0,000)pengetahuan ibu dengan anemia (p=0,000), penyakit infeksi dengan anemia (p=0,000), berdasarkan analisis multivariate semua faktor yang paling dominan berhubungan dengan terjadinya anemia adalah riwayat penyakit infeksi (p=0,000) dan status gizi (p=0,000). diharapkan hasil penelitian ini dapat memberikan informasi kepada para ibu-ibu agar dapat mencegah terjadinya anemia pada anak.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Penguji 1: Sulistyaningsih Penguji 2: Mei Muhartati |
Uncontrolled Keywords: | anemia, anak |
Subjects: | R Medicine > RB Pathology |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery |
Depositing User: | Khairun Nisak |
Date Deposited: | 12 Nov 2015 02:38 |
Last Modified: | 30 Dec 2017 01:51 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/1343 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year