Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

Pengaruh Pemberian Mahkota Dewa terhadap Penurunan Tekanan Darah pada Lansia Penderita Hipertensi di Dusun Pisangan Tridadi Sleman


Sayekti, Ragil Sari and Sugiyanto, Sugiyanto (2011) Pengaruh Pemberian Mahkota Dewa terhadap Penurunan Tekanan Darah pada Lansia Penderita Hipertensi di Dusun Pisangan Tridadi Sleman. Skripsi thesis, STIKES 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
NASKAH PUBLIKASI.pdf

Download (597kB) | Preview
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

Latar Belakang: Di banyak Negara prevalensi hipertensi meningkat sejalan dengan perubahan gaya hidup seperti merokok, obesitas, inaktif fisik dan stress psikososial. Hipertensi sudah menjadi masalah kesehatan masyarakat (public healthy problem) dan akan menjadi masalah yang lebih besar jika tidak ditanggulangi sejak dini. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pemberian mahkota dewa terhadap penurunan tekanan darah pada lansia penderita hipertensi di Dusun Pisangan, Tridadi, Sleman. Metode: Menggunakan metode quasi-experiment design dengan pre-test post-test with control group design dari November 2010- Juli 2011. Pengukuran tekanan darah responden dengan tensimeter jarum (sphygmomanometer). Perlakuan yang diberikan kepada kelompok eksperimen adalah pemberian 4 irisan kering mahkota dewa yang diseduh dengan segelas air dan dilakukan dalam jangka waktu maksimal 1 minggu. Pengukuran tekanan darah dilakukan setiap pukul 4 sore hari. Hasil: Uji Paired t-Test mengindikasikan penurunan tekanan darah yang signifikan dari efek pemberian mahkota dewa terhadap , penurunan tekanan darah sistolik signifikan dengan dan penurunan tekanan darah diastolik signifikan dengan pada taraf signifikasi Kesimpulan: Pemberian mahkota dewa signifikan menurunkan tekanan darah lansia penderita hipertensi di Dusun Pisangan, Tridadi, Sleman. Saran: Responden dapat menjadikan Mahkota dewa sebagai salah satu acuan pengobatan herbal bagi responden untuk menurunkan tekanan darah penderita hipertensi. Kata kunci : hipertensi, lansia, mahkota dewa, Phaleria macrocarpa Kepustakaan : 21 buku (2010 - 2011), 3 artikel internet, 3 skripsi, 2 jurnal peer-reviewed Jumlah halaman : xiii, 69 halaman, 7 tabel, 13 lampiran, 4 gambar

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Penguji 1 : Sugiyanto Penguji 2 : Harmilah
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Nursing
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 07 Nov 2015 06:00
Last Modified: 02 Jan 2018 02:04
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/1186

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA