Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

Pengaruh Pemberian Terapi Musik Klasik Terhadap Tingkat Kecemasan Penderita Gagal Ginjal Kronik Yang Menjalani Hemodialisis Di Rs Pku Muhammadiyah Yogyakarta


Susilawati, Eka and Huriah, Titih (2011) Pengaruh Pemberian Terapi Musik Klasik Terhadap Tingkat Kecemasan Penderita Gagal Ginjal Kronik Yang Menjalani Hemodialisis Di Rs Pku Muhammadiyah Yogyakarta. Skripsi thesis, STIKES 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
NASKAH PUBLIKASI_EKA SUSILAWATI_070201118.pdf

Download (592kB) | Preview
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

Penyakit Ginjal Kronik (PGK) merupakan masalah kesehatan diseluruh dunia. Penelitian WHO (2009) bahwa di Indonesia diperkirakan akan mengalami peningkatan gagal ginjal antara tahun 1995 - 2025 sebesar 414%. Kecemasan pada pasien hemodialisa dipicu dengan kon disi sakitnya yang tidak dapat diramalkan dan gangguan dalam kehidupannya. Ketergantungan pada mesin dialisa dan penyesuaian diri terhadap kondisi sakit mengakibatkan terjadinya perubahan dalam kehidupan pasien yang berdampak pada psikologis pasien dan bis a menghancurkan hubungan keluarga. Insiden bunuh diri meningkat pada pasien - pasien dialisis. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pemberian terapi musik klasik terhadap tingkat kecemasan penderita gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisa di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan September 2010 hingga Maret 2011. Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimental kuantitatif dengan menggunakan rancangan quasi eksperimental design ( non equivalent control group). Populasi dalam penelitian ini adalah penderita gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisis di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Yogyakarta tahun 2010. Teknik sampling yang digunakan adalah acsidental sampling dengan jumlah sam pel 4 0 pasien terdiri dari 20 kelompok eksperimen dan 20 kelompok kontrol. Teknik analisis data menggunakan uji independent t - tes . Hasil penelitian menunjukkan nilai signifikan yang lebih besar dari 0,05 dimana hasil perhitungan uji independent t - test diperoleh nilai signifikan 0,108. Sehingga dapat disimpulkan bahwa tidak ada pengaruh pemberian terapi musik klasik terhadap tingkat kecemasan penderita gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialis a di RS PKU Mu hammadiyah Yogyakarta tahun 2011 . Saran agar klien memotivasi diri sendiri untuk bisa menerima keadaan sehingga bisa meminimalisasi kecemasan yang dirasakan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Penguji 1 : Titih Huriah Penguji 2 : Sugiyanto
Subjects: M Music and Books on Music > M Music
R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Nursing
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 05 Nov 2015 04:02
Last Modified: 02 Jan 2018 06:05
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/1042

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA