Items where Author is "Suandi, Lalu Agus"
Number of items: 1.
Thesis
Suandi, Lalu Agus
(2018)
Latar Belakang: Remaja putri memiliki kesempatan lebih besar untuk mengalami
gizi lebih karena remaja putri mengalami perubahan komposisi tubuh yang
mengakibatkan terjadinya obesitas. Kekuatan otot 6-10% lebih rendah pada orang
obesitas. Kurangnya aktifitas fisik akan menyebabkan penurunan kekuatan otot.
Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan pengaruh penambahan
plank exercise pada abdominal exercise terhadap kekuatan otot perut pada remaja
putri obesitas. Metode penelitian: Penelitian ini merupakan quasi experimental
dengan pre test and post test two group design dimana kelompok perlakuan 1
berjumlah 12 orang diberikan perlakuan abdominal exercise selama satu minggu
sebanyak 5 kali dalam 6 minggu, dan perlakuan 2 berjumlah 12 orang diberikan
perlakuan abdominal exercise selama satu minggu 5 kali dalam 6 minggu dan plank
exercise selama satu minggu 3 kali dalam 6 minggu. Alat ukur dalam penelitian ini
menggunakan curl up test. Uji normalitas menggunakan Shapiro-wilk test, uji
homogenitas menggunakan lavene test, uji hipotesis I dan II menggunakan paired
sample t-test, dan uji hipotesis III menggunakan Independent sample t-test. Hasil:
Hasil uji paired sample t-test pada kelompok 1 p = 0,000 (p< 0,05) dan pada
kelompok 2 p = 0,000 (p< 0,05), hal ini menunjukkan bahwa kedua perlakuan
memiliki pengaruh terhadap kekuatan otot perut pada masing-masing kelompok.
Hasil komparatibilitas yang menggunakan Independent sample t-test p = 0,270 (p>
0,05) hal ini menunjukkan bahwa perlakuan kelompok 1 dan 2 tidak memiliki
perbedaan pengaruh terhadap kekuatan otot perut pada remaja putri obesitas.
Kesimpulan: Tidak ada perbedaan pengaruh penambahan plank exercise pada
abdominal exercise terhadap kekuatan otot perut pada remaja putri obesitas. Saran:
Saran untuk peneliti selanjutnya untuk lebih mengontrol kondisi psikologis
responden.
Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.
This list was generated on Wed Jan 8 01:06:43 2025 WIB.