Adila, Dina and Asnindari, Lutfi Nurdian (2014) Pengaruh Penyuluhan Teknik Pijat Bayi terhadap Pengetahuan dan Ketrampilan Pijat Bayi pada Ibu di Puskesmas Tegalrejo Yogyakarta Tahun 2014. Skripsi thesis, STIKES 'Aisyiyah Yogyakarta.
|
Text
DINA ADILA_201310104226_NASKAH PUBLIKASI.pdf Download (465kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penyuluhan tentang pijat bayi terhadap pengetahuan dan keterampilan ibudi Puskesmas Tegalrejo Yogyakarta tahun 2014. Penelitian ini menggunakan rancangan eksperimen (Non- Equivalent Control Group). Responden dalam penelitian ini berjumlah 30 responden dengan subyek penelitian ibu yang mempunyai bayi sehat usia 0-12 bulan di wilayah kerja Puskesmas Tegalrejo. Alat ukur yang digunakan adalah kuesioner dengan analisis uji statistik Paired T-Test dan Independent T-Test. Hasil PenelitianAda peningkatan pengetahuan dan keterampilan ibu sebelum dan sesudah penyuluhan. Sebelum penyuluhan persentase pengetahuan dan keterampilan dalam kategori kurang yaitu 60% dan tidak memiliki keterampilan 80%, sedangkan setelah penyuluhan persentase pengetahuan dan keterampilan meningkat menjadi pengetahuan baik 100% dan memiliki keterampilan cukup 80%. Kesimpulan hasil uji statistik adalah ada pengaruh yang signifikan antara penyuluhan terhadap pengetahuan dan keterampilan ibu melakukan pijat bayi dengan nilai p value 0,000. Kata kunci : Penyuluhan Pijat Bayi, Pengetahuan, Keterampilan Kepustakaan : 23 buku, 6 jurnal, 4 penelitian, 5 website Jumlah halaman : xv, 90, 7 tabel, 3 gambar, 21 lampiran
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Penguji 1: Lutfia Nurdian Asnindari Penguji 2: Ummu Hani Edi Nawangsih |
Subjects: | R Medicine > RJ Pediatrics |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery |
Depositing User: | Khairun Nisak |
Date Deposited: | 03 Nov 2015 06:56 |
Last Modified: | 23 Dec 2017 06:17 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/949 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year