Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

Studi Komparasi Efektivitas antara Pemberian Ekstrak Belimbing Wuluh dengan Madu dan Captopril 25mg terhadap Tekanan Darah Penderita Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Umbulharjo 1 Yogyakarta


Hapsari, Lathifanita and Arofiati, Fitri (2012) Studi Komparasi Efektivitas antara Pemberian Ekstrak Belimbing Wuluh dengan Madu dan Captopril 25mg terhadap Tekanan Darah Penderita Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Umbulharjo 1 Yogyakarta. Skripsi thesis, STIKES 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
NASKAH PUBLIKASI_LATHIFANITA HAPSARI.pdf

Download (718kB) | Preview
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

Latar belakang: Diseluruh dunia hipertensi menyebabkan 7,5 juta kematian, yaitu sekitar 12,8% dari total kematian. Prevalensi hipertensi pada orang dewasa berusia diatas 25 sekitar 40% pada 2008. Hipertensi dapat dikelola dengan pengobatan non farmakologi, salah satunya yaitu ekstrak belimbing wuluh yang dikombinasikan dengan madu yang mengandung kalsium, vitamin C, niasin, asam askorbat, thiamin yang berfungsi untuk menurunkan tekanan darah dan pengobatan farmakologi dengan captopril 25 mg. Tujuan: Diketahuinya perbedaan efektivitas pemberian ekstrak belimbing wuluh dengan madu dan captopril 25 mg terhadap tekanan darah pada penderita hipertensi. Metode Penelitian: Desain penelitian ini menggunakan Quasi eksperimen design dengan pendekatan Non Equivalent Control Group. Populasi sebanyak 76 orang dan sampel yang diambil 20 orang, metode yang digunakan yaitu purposive sampling. Adapun skor diperoleh adalah tekanan darah sistole dan diastole. Teknik analisis data menggunakan analisis uji Paired T-test, melalui uji prasyarat normalitas. Hasil penelitian: Berdasarkan analisa data dengan uji independent t-test hasil yang didapat ekstrak belimbing wuluh dengan madu dan captopril 25 mg memiliki ketidakefektivitan yang sama terhadap tekanan darah yakni dari hasil perhitungan tekanan darah sistolik p=0,449 dan tekanan darah diastolik didapat hasil p=0,641. Dengan demikian hipotesis ditolak karena nilai p>0,05. Kesimpulan dan Saran: Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa tidak ada perbedaan efektivitas pemberian ekstrak belimbing wuluh dengan madu dan captopril 25 mg untuk menurunkan tekanan darah pada penderita hipertensi. Untuk peneliti selanjutnya sampel lebih banyak dan ada kelompok kontrol

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Penguji 1 : Fitri Arofiati Penguji 2 : Harmilah
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
S Agriculture > S Agriculture (General)
S Agriculture > SB Plant culture
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Nursing
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 02 Nov 2015 02:12
Last Modified: 27 Dec 2017 06:45
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/838

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA