Gafrit Khair Triaji, 1910301095 and Devinta Yulia Laksmita, S.Ftr.,M.KKK and Hilmi Zadah Faidullah, S.ST.Ft.,M.Sc (2023) Analisis biomekanika pada aktivitas mengetik terhadap resiko terjadinya carpal tunnel syndrome pada mahasiswa semester akhir Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.
Text
NASKAH PUBLIKASI_GAFRIT KHAIR TRIAJI_1910301095_Fisioterapi - Gafrit Triaji.pdf Download (3MB) |
Abstract
Latar belakang: Penggunaan komputer berisiko tinggi mengalami gangguan trauma pergelangan tangan yaitu terjadinya carpal tunnel syndrome, yang disebabkan karena adanya kompresi pada nervus medianus pada pergelangan tangan dan menyebabkan nyeri pada sendi, Hal ini di pengaruhi oleh postur pergelangan tangan yang janggal dan gerakan berulang pergelangan tangan dalam penggunaan keyboard saat mengetik pada komputer. Tujuan penelitian: penelitian ini untuk mengetahui hubungan kajian biomekanika aktivitas mengetik terhadap resiko terjadinya Carpal Tunnel Syndrome pada mahasiswa semester akhir Universitas „Aisyiyah Yogyakarta. Metode penelitian: Jenis penelitian ini yaitu Observasional Analitik dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Desain penelitian ini yaitu cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah mahasiswa semester akhir Universitas „Aisyiyah Yogyakarta. Instrumen penelitian ini menggunakan kuesioner. Dengan melihat responden yang sudah masuk kriteria inklusi dan kriteria eksklusi yaitu 92 responden, memiliki gejala pada tangan atau pergelangan tangan. Pengukuran keluhan Carpal Tunnel Syndrome (CTS) menggunakan Boston Carpal Tunnel Syndrome Quesionnaire (BTCQ). Data diolah dengan uji statistik Rank Spearman. Hasil: gerakan berulang pergelangan tangan kanan dan tidak ada hubungan pada gerakan berulang pergelangan tangan kiri dengan resiko terjadinya Carpal Tunnel Syndrome dimana didapatkan nilai p-value postur pergelangan tangan kanan (p=0,005), postur pergelangan tangan kiri (p=0,000), gerakan berulang pergelangan tangan kanan (p=0,000). Kesimpulan: Terdapat hubungan dalam kajian biomekanika aktivitas mengetik terhadap resiko terjadinya Carpal Tunnel Syndrome pada mahasiswa semester akhir Universitas „Aisyiyah Yogyakarta.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RZ Other systems of medicine |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Physiotherapy |
Depositing User: | Dita Rachmawati |
Date Deposited: | 30 Oct 2023 06:23 |
Last Modified: | 30 Oct 2023 06:23 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/6917 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year