Putri Amalia Bumulo, 1611304024 and Titin Aryani, S.Si., M.Sc and Isnin Aulia Ulfah Mu'awanah, S.Si.,M.Sc (2021) Gambaran peningkatan aktivitas (aspartat aminotransferase) ast dan (alanin aminotransferase) alt pada pasien demam typhoid berdasarkan periode infeksi. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.
Text
1611304024_PUTRI AMALIA BUMULO_NASKAH PUBLIKASI_2023 - Putri Amalia Bumulo.pdf Download (343kB) |
Abstract
Demam typhoid merupakan masalah kesehatan yang penting di berbagai Negara sedang berkembang. Demam typhoid merupakan penyakit menular yang tersebar di seluruh dunia, dan sampai sekarang masih menjadi masalah kesehatan terbesar di negara sedang berkembang dan tropis seperti Asia Tenggara, Afrika dan Amerika Latin. Demam typhoid yang disertai gejala-gejala ikterus, hepatomegali dan kelainan tes fungsi hati yang terjadi pada minggu ke 2 dimana didapatkan peningkatan ALT, AST dan bilirubin darah. Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui gambaran peningkatan aktivitas AST dan ALT pada pasien penyakit demam typhoid. Jenis Penelitian ini adalah literatur review yang menggunakan literatur berupa artikel jurnal, penelusuran literatur menggunakandatabase google cendekia, PubMed dan DOAJ (DirectoryOf Open Access Journals). Hasil analisis jurnal yang terpilih untuk digunakan dalam hasil data penelitian ini terdiri dari 10 jurnal dibawah 10 tahun dari tahun 2010 sampai tahun 2022, keseluruhan jurnal ini menggunakan desain penelitian berupa cross sectional. Berdasarkan hasil data studi literatur mengenai aktivitas AST ALT pada demam thypoid menunjukan bahwa seluruh hasil penelitian membuktikan adanya peningkatan aktivitas AST ALT pada demam thypoid. Kesimpulan yang didaptkan yaitu, terdapat peningkatan aktivitas AST saat infeksi demam typhoid, sehingga aktivitas AST terjadi peningkatan rata-rata aktivitas AST saat demam yaitu 221 U/L. AST mengalami penurunan hingga 15,38%. Terdapat peningkatan aktivitas ALT saat demam typhoid, sehingga aktivitas ALT terjadi peningkatan rata-rata aktivitas ALT saat demam yaitu 257 U/L. Demam menurun begitupun infeksi yang terjadi menurun sehingga aktivitas AST mengalami penurunan hingga 26,92%. Aktivitas AST mengalami penurunan yang terjadi ketika demam meredah.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RB Pathology |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Health Analyst |
Depositing User: | Lilik Layyina |
Date Deposited: | 15 Jun 2023 01:41 |
Last Modified: | 21 Jul 2023 02:05 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/6762 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year