Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

Literature review: Efektivitas ekstrak daun katuk hijau (sauropus androgynus l.) dalam menghambat pertumbuhan bakteri escherichia coli dan staphylococcus aureus secara in vitro


Putri Ramdani, 1811304064 and Arif Yusuf Wicaksana, M.Sc., Apt. and Aji Bagus Widyantara, M.,M.R (2022) Literature review: Efektivitas ekstrak daun katuk hijau (sauropus androgynus l.) dalam menghambat pertumbuhan bakteri escherichia coli dan staphylococcus aureus secara in vitro. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img] Text
PUTRI RAMDANI_1811304064_NASKAH PUBLIKASI - A6_Putri Ramdani.pdf

Download (413kB)
Official URL: http://digilib.unisayogya.ac.id/

Abstract

Penyakit diare merupakan masalah kesehatan utama di Indonesia dengan angka kesakitan dan kematian yang masih tinggi. Diare salah satu penyakit infeksi yang disebabkan oleh bakteri Escherichia coli dan Staphylococcus aureus, masih menjadi masalah utama dalam kesehatan masyarakat. World Health Organization (WHO) memperkirakan sekitar 80% penduduk di dunia masih bergantung pada pengobatan tradisional salah satunya adalah daun katuk (Sauropus androgynus L.) memiliki banyak manfaat dalam kehidupan. Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh ekstrak daun katuk dalam menghambat pertumbuhan bakteri Escherichia coli dan Staphylococcus aureus. Metode yang digunakan adalah literature review dengan menggunakan metode PICO melalui database Google Scholar, PubMed, dan Science Direct. Jurnal yang digunakan pada penelitian ini sepuluh tahun terakhir (2011-2022). Hasil menunjukkan bahwa diameter zona hambat, ekstrak daun katuk konsentrasi 100% dan 80% lebih efektif dalam menghambat pertumbuhan bakteri Escherichia coli dan Staphylococcus aureus. Daun katuk berpengaruh terhadap menghambat pertumbuhan bakteri dan mengandung senyawa alkaloid, saponin, flavonoid, dan tanin yang berfungsi sebagai antibakteri terhadap bakteri Escherichia coli dan Staphylococcus aureus.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC0321 Neuroscience. Biological psychiatry. Neuropsychiatry
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Health Analyst
Depositing User: Admin Mr. Admin
Date Deposited: 06 Feb 2023 01:47
Last Modified: 21 Jul 2023 23:27
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/6695

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA