Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

Hubungan Pola Asuh Orang Tua dengan Perilaku Seksual pada Remaja di SMAN 1 Sanden


Azmi, Fathul and Isnaeni, Yuli (2015) Hubungan Pola Asuh Orang Tua dengan Perilaku Seksual pada Remaja di SMAN 1 Sanden. Skripsi thesis, STIKES 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img] Text
NASKAH PUBLIKASI.pdf

Download (723kB)
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

Latar Belakang : Pola asuh orang tua memainkan peran penting dalam membentuk perilaku seksual pada remaja termasuk melindungi remaja dari perilaku seksual yang beresiko. Namun remaja yang dibesarkan dengan pola asuh permisif dan otoriter dapat menyebabkan remaja memiliki perilaku seksual yang buruk dan beresiko karena remaja cenderung mengatakan ya pada konformitas dan memiliki pengetahuan yang buruk karena mereka lebih sedikit membicarakan topik seksualitas dengan orang tua mereka. Tujuan : Diketahui hubungan pola asuh orang tua dengan perilaku seksual pada remaja di SMAN 1 Sanden. Metode : Metode penelitian survey analitik dengan pendekatan waktu cross sectional. Populasi terdiri atas 83 remaja kelas XI IPS dan jumlah responden sama dengan populasi karena sampel diambil dengan menggunakan teknik total sampling. Pengumpulan data menggunakan instrument kuesioner yang telah diuji validitas dengan nilai signifikansi kedua kuesioner di bawah 0,05 dan diuji reliabilitas dengan nilai reliabilitas 0,911 untuk kuesioner pola asuh dan 0,895 untuk kuesioner perilaku seks. Analisis data dengan teknik uji kendall’s tau. Hasil : Remaja dengan pola asuh otoriter sebanyak 59%, remaja dengan perilaku seks kurang adalah sebanyak 81,9%. Analisis kendall’s tau menunjukkan bahwa pada taraf signifikansi ?? = 0,05 diperoleh nilai ?? = 0,032 sehingga ?? > 0,05. Simpulan : Pola asuh orang tua berhubungan dengan perilaku seksual pada remaja di SMAN 1 Sanden. Saran : SMAN 1 Sanden disarankan memberikan pendidikan perilaku seksual dan meningkatkan pendidikan agama pada remaja untuk membentuk remaja dengan perilaku seksual yang baik.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Penguji 1 : Yuli Isnaeni Penguji 2 : Sulistyaningsih
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman
L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education
L Education > LC Special aspects of education
L Education > LC Special aspects of education > LC5201 Education extension. Adult education. Continuing education
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Nursing
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 19 Oct 2015 06:49
Last Modified: 04 Dec 2017 03:20
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/64

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA