Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

Hubungan Pemberian Stimulasi Dengan Perkembangan Motorik Halus pada Anak Usia Prasekolah: Literature Review


Nurul Huda Amalia Paramita, 1710201194 and Anjarwati, S.SiT., MPH. and Istinengtiyas Tirta S., S.Kep., Ns., M.Kep. (2021) Hubungan Pemberian Stimulasi Dengan Perkembangan Motorik Halus pada Anak Usia Prasekolah: Literature Review. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img] Text
Nurul Huda Amalia_1710201194_S1 Keperawatan - Nurul Huda Amalia.pdf

Download (866kB)
Official URL: http://digilib.unisayogya.ac.id/

Abstract

Latar belakang: Prasekolah merupakan fase keemasan (golden age) yaitu masa tumbuh kembang anak usia 3 sampai 6 tahun. Pemberian stimulasi merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi perkembangan motorik halus anak. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pemberian stimulasi dengan perkembangan motorik halus pada anak usia prasekolah. Metode: Penelitian ini menggunakan metode Literature Review. Penelusuran literature ini dilakukan menggunakan database Google Scholar dan ProQuest dengan kata kunci Bahasa Indonesia “Stimulasi OR Rangsangan” and “Perkembangan motorik halus” and “Anak usia prasekolah OR Anak usia 3-6 tahun” dan Bahasa Inggris yaitu “Stimulation” and “Fine motor development OR Fine motor skill” and “Preschool age children OR Preschoolers”. Analisis data menggunakan seleksi literature (PRISMA) dengan kriteria inklusi naskah full text yang dapat diakses dalam rentang tahun terbit 1 Januari 2015 sampai 30 September 2020, desain penelitian artikel menggunakan quasi experimental. Selanjutnya dilakukan penilaian uji kelayakan menggunakan JBI Critical appraisal. Hasil: Hasil penelusuran didapatkan 982 artikel. Setelah dilakukan ceking duplikasi, seleksi kriteria inklusi, dan uji kelayakan dengan JBI Critical appraisal didapatkan 10 artikel yang layak untuk direview. Hasil analisa didapatkan 9 jurnal nasional yang menjelaskan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara pemberian stimulasi dengan perkembangan motorik halus pada anak usia prasekolah. Simpulan dan Saran: Terdapat hubungan yang signifikan antara pemberian stimulasi dengan perkembangan motorik halus pada anak usia prasekolah. Saran: Perawat dan orang tua dapat mempertimbangkan pemberian stimulasi berupa clay therapy atau plastisin untuk dijadikan sebagai metode dalam meningkatkan perkembangan motorik halus pada anak usia prasekolah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Stimulasi, Perkembangan Motorik Halus, Anak Usia Prasekolah
Subjects: R Medicine > RJ Pediatrics
R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Nursing
Depositing User: Admin Mr. Admin
Date Deposited: 28 Oct 2021 06:02
Last Modified: 28 Oct 2021 06:02
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/5638

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA