Duwi Nur Sepitasari, 1611304007 and Titin Aryani, S.Si., M.Sc and Tri Dyah Astuti, S.ST., M.Kes (2020) SYSTEMATIC REVIEW : KADAR SERUM IRON PADA PASIEN GAGAL GINJAL KRONIS. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.
Text
Duwi_Nur_Sepitasari_1611304007_TLM - Duwi Nur Sepitasari.pdf Download (821kB) |
Abstract
Latar Belakang : Gagal Ginjal Kronis (GGK) adalah gangguan atau penurunan fungsi ginjal secara progresif dan irreversibel yang ditandai dengan nilai Laju Filtrasi Glomerulus (LFG) <60 mL/min/1,73 m² yang terjadi lebih dari 3 bulan. Menurut World Health Organization (WHO) prevalensi gagal ginjal di Indonesia akan meningkat pada tahun 1995-2025 sebesar 41,4%. Pemeriksaan laboratorium hematologi yang dapat digunakan untuk skrining, diagnosis, terapi dan monitoring pada kasus ini adalah pemeriksaan status besi yaitu serum iron. Serum iron adalah jumlah besi yang berikatan dengan transferin yang beredar di tubuh. Penyakit ini sering menyebabkan komplikasi antara lain anemia, hipertensi dan diabetes mellitus. Tujuan Penelitian : Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui kadar serum iron pada pasien gagal ginjal kronis stadium 5, dengan hemodialisis dan pra-hemodialisis. Metode Penelitian : Jenis penelitian ini ialah systematic review yang menggunakan jurnal penelitian ilmiah, pencarian jurnal menggunakan database google cendikia dan PubMed dengan metode PICO. Hasil Penelitian : Kadar serum iron pada pasien gagal ginjal kronis stadium 5 yaitu 50-158 μg/dL, 80,53 μg/dL dan 80,66 μg/dL. Kemudian, kadar serum iron pada pasien gagal ginjal kronis dengan hemodialisis yaitu 54 μg/dL, 57,50 μg/dL dan 59- 158 μg/dL. Sedangkan kadar serum iron pada pasien gagal ginjal kronis pra- hemodialisis yaitu 85,59 μg/dL, 98 μg/dL dan 101,67 μg/dL. Simpulan : Kadar serum iron pada pasien gagal ginjal kronis pada stadium 5, dengan hemodialisis, maupun pra-hemodialisis yaitu masih dalam ambang batas normal. Saran : Sebaiknya dilakukan pemeriksaan status besi lain pada pasien gagal ginjal kronis pada stadium 3, 4, 5 dan pada pasien dengan atau tanpa komplikasi.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Serum iron, Pasien gagal ginjal kronis, Hemodialisis |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RC Internal medicine |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Health Analyst |
Depositing User: | Admin Mr. Admin |
Date Deposited: | 25 Oct 2021 06:29 |
Last Modified: | 25 Oct 2021 06:29 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/5412 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year