Merry Pransisca Dewi, 1910104063 and Menik Sri Daryanti, S.ST., M.Kes and Ririn Wahyu Hidayati, S.ST., M.KM (2020) GAMBARAN PENGETAHUAN TENTANG SADARI PADA REMAJA PUTRI. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.
Text
Merry Pansisca Dewi_1910104063_ProgramKebidanan_ProgramSarjanaTerapan_FakultasIlmuKesehatanUniversitasAisyiyahYogyakarta_Naspub - Merry Pransisca Dewi.pdf Download (939kB) |
Abstract
Salah satu penyakit payudara yang dapat dideteksi dengan pemeriksaan payudara sendiri (SADARI) yakni kanker payudara. Kanker payudara adalah salah satu jenis kanker yang mempunyai prevalensi cukup tinggi, kanker payudara merupakan tumor ganas yang tumbuh di dalam jaringan payudara. Kanker bisa mulai tumbuh di dalam kelenjar susu, saluran susu, jaringan lemak maupun jaringan ikat pada payudara. Untuk para wanita yang memiliki tingkat pengetahuan dan pemahaman yang rendah tentang kanker payudara dan cara deteksinya perlu diberikan informasi mengenai kanker payudara dan cara deteksinya yaitu SADARI sejak usia remaja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran pengetahuan tentang sadari pada remaja putri. Penelitian menggunakan metode literature review dengan variabel tunggal yaitu pengetahuan tentang SADARI. Analisis dari 10 jurnal yang ditemukan pengetahuan tentang SADARI pada remaja putri Kemampuan dan perilaku deteksi dini sebaiknya dimulai sejak masa remaja, dimana remaja adalah komunitas dengan rasa keingintahuan yang tinggi sehingga memberikan informasi sejak usia remaja sangat dibutuhkan. Untuk itu remaja putri harus diberikan informasi tentang SADARI sebagai suatu metode pemeriksaan payudara yang efektif untuk menemukan tumor sedini mungkin serta diharapkan adanya peran tenaga kesehatan untuk memberikan penyuluhan kesehatan secara berkesinambungan dan menindak lanjuti. Mengenai gambaran pengetahuan tentang sadari pada remaja putri maka penulis menarik kesimpulan bahwa dari litelatur review 10 jurnal sebagian besar kurang mengetahui tentang SADARI dikarenakan karena kurangnya pengetahuan tentang SADARI di lingkungan sekitar mereka, sebagian besar mereka belum pernah melakukan SADARI atau perilaku SADARI.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Remaja putri, SADARI |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery |
Depositing User: | Admin Mr. Admin |
Date Deposited: | 25 Oct 2021 02:50 |
Last Modified: | 25 Oct 2021 02:50 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/5396 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year