Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

LITERATURE REVIEW HUBUNGAN KETUBAN PECAH DINI DENGAN KEJADIAN ASFIKSIA NEONATORUM


Sri wiyanti, 1910104062 and Nurul Soimah, S.ST., MH. Kes and Sholaikhah Sulistyoningtyas, S.ST., M.Kes (2020) LITERATURE REVIEW HUBUNGAN KETUBAN PECAH DINI DENGAN KEJADIAN ASFIKSIA NEONATORUM. Skripsi thesis, Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta.

[img] Text
SRI WIYANTI_1910104062_SARJANA TERAPAN KEBIDANAN_NASPUB - Sri Wiyanti7.pdf

Download (329kB)
Official URL: http://digilib.unisayogya.ac.id/

Abstract

Kejadian ketuban pecah dini di Indonesia terjadi pada 6-20% kehamilan, yang sangat berpengaruh pada kehamilan dan persalinan, makin lama jarak antara pecahnya selaput ketuban makin besar kemungkinan infeksi dalam rahim yang dapat meningkatkan kejadian morbiditas dan mortalitas ibu dan bayi. Komplikasi yang paling sering terjadi pada KPD adalah sindrom distres pernapasan yang terjadi pada 10-40% bayi baru lahir dan menyebabkan hipoksia. Dampak buruk asfiksia neonatorum bila berlangsung terlalu jauh dapat mengakibatkan kerusakan otak dan kematian pada bayi baru lahir. Tujuan penelitian ini untuk menggali bagaimana dan mengapa fenomena kesehatan itu terjadi kemudian melakukan analisis dinamika kolerasi antara fenomena atau faktor resiko dengan adanya faktor efek yang mengenai pengetahuan hubungan ketuban pecah dini dengan kejadian asfiksia neonatorum. Penelitian ini menggunakan metode literature review dengan menggunakan strategi secara komprehensif baik nasional maupun internasional seperti artikel dalam database jurnal penelitian, pencarian melalui internet, tinjauan ulang artikel antara lain proquest, EBSCO, PUBMED dan juga Google scholer. Pada tahap awal pencarian artikel menggunakan kata kunci” Hubungan Ketuban Pecah dini dengan kejadian Asfiksia neonatorum, Ketuban pecah dini, Asfiksia Neonatorum, Faktor-Faktor yang berhubungan dengan Ketuban Pecah Dini, Faktor- FaktorYang menyebabkan Asfiksia Neonatorum”. Digunakan 10 jurnal artikel sebagai referensi. Kemudian memilih artikel yang sesuai dengan yang di butuhkan oleh penulis yaitu dengan mengevaluasi tulisan ilmiah dengan memastikan apakah literature berasal dari dari sumber terpercaya. Lalu informasi dari literature yang tersedia harus lengkap dan mencakup bidan yang di teliti. Hasil penelitian literature review ini menunjukkan bahwa ada hubungan ketuban pecah dini dengan kejadian asfiksia neonatorum. Sehingga diperlukan adanya upaya preventif dengan memberikan informasi yang baik pada ibu hamil terkait faktor resiko kegawatdaruratan maternal dan neonatal.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: Asfiksia Neonatorum, Ketuban Pecah Dini
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery
Depositing User: Admin Mr. Admin
Date Deposited: 22 Oct 2021 03:15
Last Modified: 22 Oct 2021 03:15
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/5276

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA