Nur'aisyah, 1910104068 and Tri Wahyuning Puji Astuti, S.SiT., MH.,Kes and Sholaikhah Sulistyoningtyas, S.ST., M.Kes (2020) HUBUNGAN PREEKLAMSIA DENGAN KEJADIAN BAYI BERAT LAHIR RENDAH (BBLR) DI RSU PKU MUHAMMADIYAH BANTUL. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.
Text
NUR'AISYAH_1910104068_D4 KEBIDANAN (2) - Nur Aisyah.pdf Download (640kB) |
Abstract
Angka kematian bayi dan ibu di dunia serta di Indonesia masih merupakan suatu masalah yang serius dikarenakan angka tersebut merupakan suatu indikator kesehatan nasional. Penyebab umum kematian bayi dan neonatal di Kabupaten Bantul adalah bayi berat lahir rendah (BBLR). Salah satu faktor penyebab terjadinya BBLR adalah faktor penyakit ibu penyakit yang berhubungan langsung dengan kehamilan yaitu salah satunya adalah preeklamsia.Tujuan penelitian ini untuk mengetahui Hubungan Preeklamsia Dengan Kejadian Bayi Berat Lahir Rendah (BBLR) di RSU PKU Muhammadiyah Bantul Tahun 2019. Rancangan penelitian ini dengan menggunakan metode Observasional Analitik Korelasional dengan pendekatan case control. Cara pengambilan Sampel dalam penelitian ini menggunakan tehnik total sampling dengan jumlah seluruh sampel penelitian adalah 174 Bayi Baru Lahir. Tehnik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data sekunder dengan mengumpulkan data rekam medik bayi dan data rekam medik ibu. Tehnik analisis yang digunakan adalah uji chi squere. Bayi yang mengalami BBLR sebanyak 87 (50%), tidak mengalami BBLR sebanyak 87 (50%), yang mengalami preeklamsia sebanyak 45 (25,9%), tidak mengalami preeklamsia sebanyak 129 (74,1%). Hasil penelitian berdasarkan uji chi squere menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan antara preeklamsia dengan dengan kejadian bayi berat lahir rendah (BBLR) dengan p=0,863 dan odds rasio sebesar 0,942. Kesimpulan tidak ada hubungan antara preeklamsia dengan kejadian bayi berat lahir rendah (BBLR) nilai p value sebesar 0,863 >0,05. Disarankan agar dilakukan analisis lebih lanjut dari faktor maternal lainnya terhadap kejadian BBLR di RSU PKU Muhammadiyah Bantul.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | BBLR, Preeklamsia |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery |
Depositing User: | Admin Mr. Admin |
Date Deposited: | 21 Oct 2021 06:45 |
Last Modified: | 21 Oct 2021 06:45 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/5225 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year