Putri Yulistiana Dewi, 1610201062 and Sarwinanti, M.Kep.,Sp.Kep. Mat and Warsiti, S.Kp., M.Keb.,Sp.Mat (2020) HUBUNGAN SPIRITUALITAS DENGAN KESIAPAN MENJALANKAN PERAN MENJADI IBU PADA IBU REMAJA: LITERATURE REVIEW. Skripsi thesis, Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta.
Text
Putri Yulistiana Dewi_1610201062_Ilmu Keperawatan_Naspub - Putri yulistiana Dewi.pdf Download (1MB) |
Abstract
Latar Belakang : Pernikahan dini pada remaja saat ini menjadi masalah utama. Pernikahan dini yang tidak dipersiapkan dari berbagai aspek, diantaranya fisik, psikologis, dan spiritualitas, dapat berdampak pada kehidupan rumah tangganya dan ancaman mental yang dapat mempengaruhi dalam menjalankan perannya sebagai ibu. Kesiapan menjadi seorang ibu pada usia remaja perlu mendapat perhatian khusus karena secara mental mereka belum siap menghadapi perubahan perannya menjadi ibu sehingga hal ini perlu kematangan secara fisik, mental, terutama spiritualitasnya. Tujuan : Penelitian literatur review ini bertujuan untuk mengkaji ulang literatur dan menyimpulkan literatur terdahulu terkait dengan spiritualitas dengan kesiapan menjalankan peran menjadi ibu pada ibu usia remaja, serta menemukan gap pada penelitian sebelumnya untuk dasar penelitian empiris selanjutnya Metode : Metode penulisan artikel ini adalah Literatur Review. Pencarian artikel menggunakan data base Google Scholar. Hasil : Litteratur review berdasarkan kriteria inklusi yaitu empat artikel, bahwa terdapat hubungan antara spiritualitas dengan kesiapan peran menjadi ibu pada ibu remaja. Simpulan dan saran : Hasil review empat artikel menunjukkan bahwa kesiapan dalam menjalankan perannya sebagai seorang ibu dipengaruhi oleh tingkat spiritualitas yang baik, tingkat spiritualitas seorang ibu yang baik, cenderung lebih siap dalam menjalankan perannya seabagai ibu. Perawat dalam memberikan materi konseling atau edukasi pada ibu remaja diharapkan bisa menambahkan aspek spiritualitasnya.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Spiritualitas, kesiapan peran menjadi ibu, ibu remaja. |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RT Nursing R Medicine > RX Homeopathy |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Nursing |
Depositing User: | Admin Mr. Admin |
Date Deposited: | 18 Oct 2021 05:55 |
Last Modified: | 18 Oct 2021 05:55 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/5037 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year