Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

Hubungan Pengetahuan Orang Tua dengan Perilaku Kekerasan Verbal pada Anak


Ana Dwi Prihatiningsih, 1610104053 and Asri Hidayat, S.ST.,M.Keb and Yekti Satriyandari, S.ST., M.Kes (2020) Hubungan Pengetahuan Orang Tua dengan Perilaku Kekerasan Verbal pada Anak. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img] Text
Ana Dwi Prihatiningsih_1610104053_Sarjana Terapan Kebidanan - Ana Dwi.pdf

Download (1MB)
Official URL: www://digilib.unisayogya.ac.id

Abstract

Kekerasan verbal adalah perilaku secara lisan yang dianggap kasar seperti mengancam anak untuk keluar rumah, memaki anak, memanggil anak dengan sebutan bodoh, tidak berguna, jelek. Kekerasan verbal akan menyebabkan anak menjadi generasi yang lemah, agresif, apatis, gangguan perkembangan dan pertumbuhan , pemarah, menarik diri, kecemasan berat, gangguan tidur, kecemasan yang berlebihan, kehilangan harga diri, dan depresi. Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) menyatakan kekerasan pada anak selalu meningkat setiap tahun. Hasil pemantauan KPAI tahun 2017 terdapat sejumlah 4.579 kasus dan tahun 2018 mengalami peningkatan sebanyak 4.885 kasuss 62% kekerasan anak terjadi dilingkungan yang dekat dengan anak, yaitu keluarga dan sekolah. Dari 5 kabupaten DIY, kasus tertinggi verbal abuse terjadi di Kota Yogyakarta yaitu dengan menyumbang 57% verbal abuse. Untuk mengetahui hubungan pengetahuan orang tua dengan perilaku kekerasan verbal pada anak. Penelitian ini menggunakan metode literature review. Populasi dalam penelitian ini adalah semua orang tua yang memiliki anak usia pra-sekolah. Literature review ini menggunakan jurnal yang berkaitan dengan hubungan hubungan pengetahuan orang tua dengan perilaku kekerasan verbal pada anak dengan maksimal 10 tahun terakhir. Berdasarkan literature review dari 10 jurnal pengetahuan orang tua tentang kekerasan verbal pada anak sebagian besar baik, sedangkan anak yang mendapatkan kekerasan verbal orang tua pengetahuan rendah. Literature review ini menunjukkan ada hubungan pengetahuan orang tua dengan perilaku kekerasan verbal pada anak Saran: Bidan diharapkan dapat memberikan penyuluhan kepada orang tua mengenai pengetahuan orang tua terhadap perilaku kekerasan verbal pada anak dan upaya pencegahan kekerasan verbal pada anak

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 13 Sep 2021 03:03
Last Modified: 13 Sep 2021 03:03
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/4857

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA