Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

PENGARUH PERAWATAN ULKUS DENGAN TOPICAL DRESSING HIDROKOLOID KUNYIT (CURCUMA DOMESTIKA) TERHADAP PROSES PENYEMBUHAN ULKUS KAKI DIABETIK STADIUM 2


Doddy Yumam Prasetyo, NIM. 22020115410072 (2017) PENGARUH PERAWATAN ULKUS DENGAN TOPICAL DRESSING HIDROKOLOID KUNYIT (CURCUMA DOMESTIKA) TERHADAP PROSES PENYEMBUHAN ULKUS KAKI DIABETIK STADIUM 2. Thesis thesis, Universitas Diponegoro Semarang.

[img] Text
Tesis.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (24MB)
Official URL: https://lib.unisayogya.ac.id/

Abstract

Ulkus diabetikum merupakan salah satu komplikasi kronis diabetes melitus yang mengakibatkan kerusakan kulit yang dapat meluas ke tendon, otot, tulang atau persendian. Perawatan ulkus diabetik dapat dilakukan dengan pemberian kunyit. Kunyit mengandung antibakteri, antioksidan, antiinflamasi, dan hidrogen peroksida alami yang mendukung penyembuhan ulkus. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisa pengaruh hidrokoloid kunyit terhadap proses penyembuhan ulkus diabetikum stadium 2. Desain penelitian yang digunakan adalah quasi-experimental with control group design, dan melibatkan 16 responden kelompok intervensi dan 16 responden kelompok kontrol dengan ulkus kaki diabetik. Alat ukur proses penyembuhan ulkus yang digunakan adalah Bates Jensen Wound Assessment Tools (BWAT). Perawatan dan observasi dilakukan setiap 3 hari sekali selama 21 hari. Data dianalisa menggunakan uji Friedman dengan post hoc Wilcoxon dan Mann-Whitney. Hasil penelitian menunjukan penurunan rerata nilai BWAT kelompok intervensi dengan hidrokoloid kunyit untuk pre test = 35,50 , post test = 13,94, dan selisih rerata = 21,56 (p=0,000), sedangkan kelompok kontrol dengan hidrokoloid murni pre test = 36,81, post test = 16,38, dan selisih rerata = 20,43 (p=0,000). Adapun hasil uji statistik didapatkan Fr= 112 ;p = 0,000 pada kelompok intervensi dan kontrol Fr = 112; p=0,000 dengan post-hoc Wilcoxon semua responden terdapat negative rank; p=0,000. Berdasarkan waktu penyembuhan ulkus didapatkan rerata kelompok intervensi 9,88 hari, kelompok kontrol 23,13 hari, dengan nilai z= -4086, p=0,000. Terdapat pengaruh perawatan ulkus dengan hidrokoloid kunyit maupun hidrokoloid murni terhadap proses penyembuhan ulkus kaki diabetik, akan tetapi hidrokoloid kunyit berpengaruh pada proses penyembuhan yang lebih cepat berdasarkan waktu penyembuhan. Sedian hidrokoloid kunyit dapat diaplikasikan sebagai salah satu intervensi keperawatan dalam mempercepat proses penyembuhan ulkus kaki DM stadium 2.

Item Type: Thesis (Thesis)
Additional Information: THesis ini merupakan karya ilmiah hasil studi magister Keperawatan seorang dosen UNISA pada Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro Semarang Tahun 2017
Uncontrolled Keywords: Hidrokoloid Kunyit, Penyembuhan Ulkus, Ulkus Kaki Diabetik
Subjects: R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Nursing
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 19 Apr 2018 05:43
Last Modified: 19 Apr 2018 05:49
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/3761

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA