Endah Sri Wahyu Ratnaningrum, 090105055 and Sri Subiyatun, S.SiT., M.Kes. (2012) HUBUNGAN MOBILISASI DINI PADA IBU POST SECTIO CAESARIA DENGAN PENYEMBUHAN LUKA OPERASI DI RUANG GLADIOOL RSUD MUNTILAN. Tugas Akhir thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.
|
Text
naskah publikasi ENDAH PURDALISTYA.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Salah satu permasalahan yang dihadapi oleh beberapa ibu nifas post SC adalah penyembuhan luka operasi (jahitan). Perawatan masa nifas post SC yang dibutuhkan antara lain mobilisasi dini, eliminasi, nutrisi, perawatan payudaara, perawatan luka jahitan, dan pengawasan involusio. Mobilisasi dini sangat penting untuk ibu post SC karena dapat mengembalikan fungsi dari peristaltik usus, proses involusi dan mempercepat sirkulasi darah serta mencegah terjadinya trombosis. Akibat yang ditimbulkan apabila tidak melakukan mobilisasi dini salah satunya adalah menghambat penyembuhan luka operasi. Tujuan penelitian ini adalah diketahuinya hubungan mobilisasi dini ibu post SC dengan penyembuhan luka operasi di ruang Gladiool RSUD Muntilan Tahun 2012. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian observasional korelasional dengan pendekatan waktu cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu nifas post SC di bangsal Gladiool RSUD Muntilan sesuai kriteria yang sudah ditentukan dengan jumlah sampel sebanyak 30 responden. Metode pengambilan sampel dengan teknik accidental sampling. Pengambilan data dilakukan dengan metode observasi dan dengan data rekam medik dan analisis data data menggunakan chi square pada tingkat signifikasi (p=0,028) dan derajat kesalahan 5% (0,05) atau tingkat kepercayaan 95%. Hasil penelitian ini menunjukkan sebagian besar (19 responden atau 63,33%) ibu post SC melakukan mobilisasi dini dan sebagian besar (25 responden atau 83,33%) ibu post SC termasuk dalam kriteria sembuh yang berarti ada hubungan antara mobilisasi dini ibu post SC dengan penyembuhan luka operasi di ruang Gladiool RSUD Muntilan nilai x 2 sebesar 4,852 dengan taraf signifikasi (ρ) 0,028 (nilai ρ value 0,028<0,05). Sehingga hasil penelitian menunjukkan ada hubungan antara variabel mobilisasi dini ibu post SC dengan penyembuhan luka operasi. Dengan hasil tersebut di atas diharapkan pelaksana pelayanan agar memberikan informasi pentingnya mobilisasi dini kepada ibu-ibu post SC dan melatih/mengajarkan gerakan mobilisasi secara bertahap sehingga dapat mempercepat penyembuhan luka operasi pada ibu-ibu post SC.
Item Type: | Thesis (Tugas Akhir) |
---|---|
Additional Information: | penguji 1: Sri Subiyatun, S.SiT., M.Kes. penguji 2: Catur Budi Susilo, S.Kp., M.Kes |
Uncontrolled Keywords: | Mobilisasi Dini, Penyembuhan Luka Operasi |
Subjects: | R Medicine > RD Surgery R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery |
Depositing User: | Khairun Nisak |
Date Deposited: | 06 Apr 2018 04:59 |
Last Modified: | 06 Apr 2018 04:59 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/3724 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year