Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

HUBUNGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DENGAN STATUS GIZI BAYI UMUR 6-12 BULAN DI PUSKESMAS WIRUN PURWOREJO JAWA TENGAH TAHUN 2010


Kurnia Utami, NIM. 070105091 and Suesti, S.Si.T. (2010) HUBUNGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DENGAN STATUS GIZI BAYI UMUR 6-12 BULAN DI PUSKESMAS WIRUN PURWOREJO JAWA TENGAH TAHUN 2010. Tugas Akhir thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
NASKAH_PUBLIKASI .pdf

Download (1MB) | Preview
Official URL: https://lib.unisayogya.ac.id/

Abstract

Latar Belakang: ASI atau ASI Eksklusif mampu menurunkan angka kematian Anak hingga 13% kematian pada masa neonatal menjadi penyebab terbesarnya dan 38% lainya kematian kematian bayi di masa balita.Salah satu pencegahanya dapat dilakukan dengan pemberian ASI Eksklusif. Faktor sosial budaya seperti ASI keluar pertama adalah kotor ditengarai menjadi faktor utama pemberian ASI eksklusif pada balita di Indonesia. Hasil studi pendahuluan selama periode Januari sampai dengan Desember 2009 di Puskesmas Wirun didapatkan data ibu melahirkan sebanyak 145, dari ibu yang memberikan ASI eksklusif 86,47% anak memiliki status gizi baik. 10,32% anak berstatus gizi kurang, dan 2,45% anak berstatus gizi buruk dan 0,68% anak statusgizi lebih. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pemberian ASI eksklusif dengan status gizi bayi umur 6 - 12 bulan di Puskesmas Wirun Purworejo Jawa Tengah Tahun 2010. Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan metode penelitian survey analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu yang mempunyai bayi umur 6-12 bulan. Tekhnik sampling yang digunakan purposive sampel. Jumlah sampel penelitian ini sebanyak 78 orang. Tekhnik analisis data menggunakan uji chi square Hasil Penelitian:Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan antara pemberian ASI Eksklusif dengan status gizi bayiumur 6-12 bulan di puskesmas wirun purworejo jawa tengah tahun 2010 ( nilai χ 2 sebesar 46,999 pada df 2 dengan taraf signifikansi (p) 0,000 (sig. < 0,05), Hasil uji statistik juga diperoleh nilai contingency coeffisientsebesar 0,613 yang berarti tingkat hubungan antara kedua variabel termasuk dalam kategori kuat (0,60 < contingency coefficient < 0,699). kesimpulan ada hubungan yang kuat antara pemberian ASI eksklusif dengan status gizi bayi usia 6-12 bulan di Puskesmas Wirun Purworejo tahun 2010. Saran yang diberikan agar dapat mempertahankan dan meningkatkan informasi kepada masyarakat tentang pentingnya pemberian ASI Eksklusif kepada bayi.

Item Type: Thesis (Tugas Akhir)
Additional Information: Penguji 1: Suesti, S.Si.T Penguji 2: Ismarwati, S.KM., S.ST
Uncontrolled Keywords: ASI eksklusif, bayi usia 6 – 12 bulan, status gizi bayi
Subjects: R Medicine > RC Internal medicine > RC620-627 Nutritional
R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 08 Feb 2018 04:22
Last Modified: 08 Feb 2018 04:22
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/3465

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA