Novitasari, Anggi and Karnasih, Wiwi (2009) EFEKTIVITAS TEMULAWAK DAN MADU TERHADAP PERUBAHAN NAFSU MAKAN PADA ANAK BALITA DI PEDUKUHAN PENI DAN PEDUKUHAN KARANGASEM PALBAPANG BANTUL. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.
|
Text
NASPUB.pdf Download (412kB) | Preview |
Abstract
Nutrisi merupakan kebutuhan yang sangat penting dalam membantu proses tumbuh kembang anak. Penurunan nafsu makan sering dialami oleh anak usia 1 sampai 5 tahun, apabila dibiarkan terus menerus akan mengakibatkan gangguan tumbuh kembang, mental, intelektual dan emosional anak. Pada penelitian ini menggunakan temulawak dan madu untuk mengatasi penurunan nafsu makan pada anak balita. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas temulawak dan madu terhadap perubahan nafsu makan pada anak balita, dengan menggunakan metode penelitian Pra Eksperiment, dengan rancangan One Group Pretest-Postest, yang dilakukan di Pedukuhan Peni dan Pedukuhan Karangasem pada tanggal 24 Mei sampai 06 Juni 2009 dengan jumlah sampel 10 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian temulawak dan madu dalam perubahan nafsu makan pada anak balita yang ditunjukkan dengan nilai p= 0.000 (<0.05), sehingga Hαditerima artinya temulawak dan madu efektif dalam perubahan nafsu makan pada anak balita. Saran untuk penelitian selanjutnya agar penelitian selanjutnya menggunakan kelompok kontrol sehingga bisa membandingkan perbedaan antara subjek penelitian yang diberikan perlakuan dengan yang tidak diberikan perlakuan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | penguji 1: Wiwi Karnasih, penguji 2; Yuni Purwati |
Subjects: | R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Nursing |
Depositing User: | Khairun Nisak |
Date Deposited: | 18 Jan 2018 03:26 |
Last Modified: | 18 Jan 2018 03:26 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/3165 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year