Robison, Robison and Syaifudin, Syaifudin (2009) PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP PENGETAHUAN, SIKAP DAN PERILAKU TENTANG PERSONAL HYGIENE PADA ANAK PANTI ASUHAN MUHAMMADIYAH NANGGULAN KULON PROGO YOGYAKARTA. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.
|
Text
NASKAH PUBLIKASI.pdf Download (464kB) | Preview |
Abstract
Personal hygiene adalah suatu bentuk upaya untuk memelihara kebersihan dan kesehatan seseorang untuk kesejahteraan fisik dan psikis. Termasuk didalamnya yaitu perawatan kulit (mandi), perawatan kuku dan tangan, perawatan rambut, perawatan gigi dan mulut, dan perawatan perineal (alat kelamin). Data Departemen Kesehatan RI menunjukkan 5.051 kasus diare sepanjang tahun 2005, 90% anak Indonesia mengidap cacingan, Hasil Survei Rumah Tangga 2004 menyebutkan 39 persen penduduk Indonesia menderita penyakit gigi dan mulut. Penelitian ini merupakan penelitian quasi experiment dengan rancangan non equivalent pretest dan posttest group design. Populasi pada penelitian ini adalah anak Panti Asuhan Muhammadiyah Nanggulan dengan jumlah seluruhnya 29 anak. Teknik pengambilan sampel dilakukan secara random sampling atau acak dan didapatkan 20 responden. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil uji t test pada pengetahuan didapatkan t hitung 0,57 lebih kecil dari t tabel 1,833 hal ini menunjukkan bahwa Hα ditolak, hasil uji t test pada sikap didapatkan t hitung 0,189 lebih kecil dari t tabel 1,833 hal ini menunjukkan bahwa Hα ditolak dan hasil uji t test pada perilaku didapatkan t hitung 0,895 lebih kecil dari t tabel 1,833 hal ini menunjukkan bahwa Hα ditolak. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah tidak ada beda yang signifikan pengetahuan, sikap dan perilaku personal hygiene antara kelompok yang diberi pendidikan kesehatan dengan tidak diberi pendidikan kesehatan. Saran yang dapat diberikan adalah anak panti meningkatkan pengetahuan, sikap dan perilaku menjaga kebersihan pribadi, pemberian informasi dari panti dan tindak lanjut dari petugas kesehatan (perawat).
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | penguji 1: Syaifudin penguji 2: Nuryandari |
Uncontrolled Keywords: | personal higiene,pendidikan kesehatan terhadap pengetahuan,sikap dan perilaku |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Nursing |
Depositing User: | Khairun Nisak |
Date Deposited: | 06 Jan 2018 02:48 |
Last Modified: | 06 Jan 2018 02:48 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/3080 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year