Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

PENGARUH PENGETAHUAN REMAJA TENTANG VULVA HYGIENE TERHADAP PERUBAHAN PERILAKU PENCEGAHAN KEPUTIHAN PATOLOGI PADA SISWI KELAS X DI SMA MUHAMMADIYAH 3 YOGYAKARTA


Arianti, Rini and Soimah, Nurul (2017) PENGARUH PENGETAHUAN REMAJA TENTANG VULVA HYGIENE TERHADAP PERUBAHAN PERILAKU PENCEGAHAN KEPUTIHAN PATOLOGI PADA SISWI KELAS X DI SMA MUHAMMADIYAH 3 YOGYAKARTA. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
Naskah fix.pdf

Download (582kB) | Preview
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

Latar Belakang: Pengetahuan remaja tentang vulva hygine merupkan salah satu masalah penting yang dapat berpengaruh pada perilaku hidup sehat khususnya masalah kesehatan reproduksi. Terdapat 5% remaja didunia terjangkit PMS dengan gejala keputihan setiap tahunnya, dan sebesar 75% wanita di seluruh dunia setidaknya mengalami keputihan sebanyak satu kali dalam seumur hidupnya (WHO, 2014). Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh pengetahuan remaja tentang vulva hygiene terhadap perubahan perilaku pencegahan keputihan patologi pada siswi Kelas X di SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta tahun 2017. Metode: Desain penelitian ini menggunakan rancangan pre-eksperimen. Responden dalam penelitian ini berjumlah 90 siswi yang memenuhi kriteria. Teknik pengambilan sampel total sampling. Analisa data menggunakan uji Wilcoxon. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan 90 responden sehingga uji Wilcoxon didapatkan nilai p = 0,000 < α (0,05) dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh pengetahuan remaja tentang perilaku vulva hygiene terhadap perubahan perilaku pencegahan keputihan patologi. Simpulan dan Saran: ada pengaruh pengetahuan remaja tentang perilaku vulva hygiene terhadap perubahan perilaku pencegahan keputihan patologi pada siswi kelas X di SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta. Bagi siswi hendaknya berusaha mencari sumber-sumber lain yang bisa menambah ilmu pengetahuan khususnya tentang keputihan, dan bisa mengubah kebiasaan yang buruk.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Penguji 1 : Nurul Soimah Penguji 2 : Fitria Siswi Utami
Subjects: R Medicine > RB Pathology
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery
Depositing User: Lilik Layyina
Date Deposited: 22 Dec 2017 04:06
Last Modified: 22 Dec 2017 04:06
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/3042

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA