Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

PENGARUH PEMBERIAN STRETCHING DAN MASSAGE DENGAN KINESIOTAPING DAN MASSAGE UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN FUNGSIONAL PENDERITA CARPAL TUNNEL SYNDROME DI MURAKABI


Setyaningsih, Rini and Ismarwati, SKM., S.ST., M.PH (2017) PENGARUH PEMBERIAN STRETCHING DAN MASSAGE DENGAN KINESIOTAPING DAN MASSAGE UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN FUNGSIONAL PENDERITA CARPAL TUNNEL SYNDROME DI MURAKABI. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
NASKAH PUBLIKASI RINI SETYANINGSIH 201310301096.pdf

Download (765kB) | Preview
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

Latar Belakang : Industri kerajinan tas adalah kegiatan yang dilakukan secara berulang dengan menggunakan kemampuan tangan dan posisi kerja yang tidak ergonomis seperti, pada pergelangan tangan harus bergerak mengikuti pola tas yang dibuat, hal ini menyebabkan posisi fleksi dan ekstensi jangka panjang akan menimbulkan berbagai problem pada orang tersebut. Tujuan : Untuk mengetahui pengaruh massage dan kinesiotaping dengan massage dan stretching dalam meningkatkan kemampuan fungsional pada penderita carpal tunnel syndrome. Metode : Penelitian ini menggunakan pendekatan quasi experimental. Sedangkan desain penelitian ini menggunakan pre and post test two group design. Kelompok 1 diberikan massage dan kinesiotaping, kelompok 2 diberikan massage dan stretching dilakukan selama 4 minggu. Hasil : Sebelum pemberian intervensi diketahui ada penurunan kemampuan fungsional pada kelompok 1 dan kelompok 2 mengalami keterbatasan dalam kemampuan fungsional yaitu kesulitan berat nilai 4 (kesulitan menulis, merangkai, mencuci, berpakain, membersihkan rumah) dan nilai 3 kesulitan sedang (kesulitan menulis, merangkai, mencuci, berpakain, membersihkan rumah). Setelah pemberian intervensi ada peningkatan kemampuan fungsional kelompok 1 dari nilai 4 menjadi nilai 1 dan pada kelompok 2 dari nilai 3 menjadi nilai 1 dan Ada pengaruh yang signifikan terhadap kemampuan fungsional pengrajin tas yang mengalami carpal tunnel syndrome setelah diberikan intervensi selama 4 minggu, dengan uji Wilcoxon Signed Test menunjukkan dengan nilai p= 0,001 (< 0,05). Kesimpulan : Ada pengaruh yang signifikan pada pemberian intervensi massage dan kinesiotaping dibandingkan dengan massage dan stretching dalam meningkatkan kemampuan fungsional pada penderita carpal tunnel syndrome. Saran : Penelitian ini dapat digunakan untuk menindak lanjuti kasus carpal tunnel syndrome pada sampel laki-laki pada pengrajin tas atau orang–orang yang bekerja dengan aktivitas tangan secara terus menerus contohnya seperti pengendara sepeda motor aktif .

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Penguji 1 : Ismarwati Penguji 2 : Lailatuz Zaidah
Subjects: R Medicine > RB Pathology
R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Physiotherapy
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 14 Nov 2017 07:15
Last Modified: 06 Feb 2018 06:05
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/2924

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA