Hardianingsih, Dani and Fitriana, Herlin (2017) TINGKAT KECEMASAN REMAJA MENGHADAPI PERUBAHAN FISIK MASA PUBERTAS PADA SISWI MTS PONDOK PESANTREN AS-SALAFIYYAH YOGYAKARTA. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.
|
Text
NASKAH PUBLIKASI.pdf Download (2MB) | Preview |
Abstract
Latar Belakang: Remaja merupakan populasi yang besar dari penduduk dunia. Sekitar seperlima dari penduduk dunia adalah remaja berumur 10-19 tahun dan sekitar 900 juta berada di Negara sedang berkembang. Pada masa remaja manusia mengalami perkembangan yang pesat baik fisik, psikis maupun sosialnya. Terjadinya pertumbuhan yang pesat pada remaja disebabkan oleh perubahan kematangan fisiologi sehubungan dengan timbulnya pubertas. Tujuan: Diketahuinya tingkat kecemasan remaja putri menghadapi perubahan fisik masa pubertas di MTs Pondok Pesantren As-salaffiyah Yogyakarta tahun 2017. Metode: Metode Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif yaitu merupakan suatu penelitian yang dilakukan untuk mendeskripsikan atau menggambarkan suatu fenomena yang terjadi di dalam masyarakat yang berbentuk angka atau data kualitatif yang diangkakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 56 siswi, presentase tertinggi yaitu pada siswi yang mengalami kecemasan ringan, sebanyak 17 orang dengan presentase 30.4%.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | penguji 1:Herlin Fitriana K, penguji 2:Farida Kartini |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology Q Science > QH Natural history > QH301 Biology Q Science > QM Human anatomy |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery |
Depositing User: | Khairun Nisak |
Date Deposited: | 07 Nov 2017 06:14 |
Last Modified: | 17 Nov 2017 02:18 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/2663 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year