Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

PENGARUH PENYULUHAN PIJAT BAYI TERHADAP PERSEPSI IBU TENTANG PIJAT BAYI DI DESA SENDANGAGUNG, MINGGIR,SLEMAN, YOGYAKARTA


Rahayu, Ita Sri and Dwihestie, Luluk Khusnul (2017) PENGARUH PENYULUHAN PIJAT BAYI TERHADAP PERSEPSI IBU TENTANG PIJAT BAYI DI DESA SENDANGAGUNG, MINGGIR,SLEMAN, YOGYAKARTA. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
ITA SRI RAHAYU NASKAH PUBLIKASI PDF.pdf

Download (623kB) | Preview
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

Latar Belakang: Kesulitan proses adaptasi akan menyebabkan bayi mengalami penurunan berat badan, keterlambatan perkembangan dan pertumbuhan, perilaku yang tidak teratur bahkan bisa sampai meninggal dunia (Kementerian Kesehatan, 2009). SDKI tahun 2012 menunjukkan bahwa (AKB) di D.I. Yogyakarta mempunyai angka yang relatif tinggi, yaitu sebesar 25/1.000 kelahiran hidup. Pijat bayi dapat merangsang kemampuan dasar anak usia 0-6 tahun agar perkembangan dan pertumbuhan anak dapat optimal Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh penyuluhan tentang pijat bayi terhadap persepsi ibu tentang pijat bayi di Desa Sendangagung Minggir Sleman Yogyakarta. Metode Penelitian: Desain penelitian ini menggunakan rancangan quasi eksperiment dengan one group pretest posttest design. Populasi penelitian adalah ibu yang mempunyai bayi berumur 3-12 bulan di Desa Sendangagung. Tehnik pengambilan sampel dengan total sampling dan didapatkan responden berjumlah 35 orang. Alat pengumpulan data menggunakan kuesioner tertutup. Analisis statistik yang digunakan menggunakan Paired t-Test. Hasil:Tingkat persepsi ibu tentang pijat bayi sebelum dilakukan penyuluhan nilai rata-rata sebesar 22,57 dan tingkat persepsi ibu tentang pijat bayi sesudah dilakukan penyuluhan nilai rata-rata sebesar 27,11 sehingga terdapat selisih nilai rata-rata antara sebelum dan sesudah penyuluhan yaitu sebesar 4,543. Hasil analisis didapatkan nilai (pvalue = 0,000) yang lebih kecil dari 0,05, sehingga ada pengaruh persepsi tentang pijat bayi sebelum dan setelah diberikan penyuluhan tentang pijat bayi. Simpulan dan Saran: Ada pengaruh penyuluhan tentang pijat bayi terhadap persepsi tentang pijat bayi. Setelah diberikan penyuluhan tentang pijat bayi diharapkan dapat membentuk konsep diri yang baik diikuti perubahan perilaku yang baik

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Penguji 1 : Luluk Khusnul Dwihestie Penguji 2 : Ery Khusnal
Subjects: R Medicine > RJ Pediatrics
R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 05 Jun 2017 07:59
Last Modified: 20 Nov 2017 05:58
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/2414

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA