Munzirin, Rani Mardika and Khotimah, Siti (2017) PERBEDAAN PENGARUH SENAM AEROBIC INTENSITAS SEDANG DENGAN SENAM ZUMBA DI AIR TERHADAP PENINGKATAN VO2 MAX PADA REMAJA PUTRI UNIVERSITAS ‘AISYIYAH YOGYAKARTA. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.
|
Text
NASKAH PUBLIKASI2.pdf Download (842kB) | Preview |
Abstract
Latar Belakang: Studi WHO (World Health Organization) menyatakan bahwa lebih dari dua juta kematian setiap tahun disebabkan oleh kurangnya aktifitas fisik, penyakit degeneratif penyebab 60% kematian dan 43% penyakit global. Tujuan: mengetahui perbedaan pengaruh senam aerobic intensitas sedang dengan senam zumba di air pada remaja putri. Metode Penelitian: Penelitian menggunakan metode Quasi Eksperimental dengan pre and post test two group design. Sampel penelitian ini mahasiswi universitas „Aisyiyah Yogyakarta berusia 20-23 tahun berdasarkan rumus pocock didapatkan 12 orang kelompok perlakuan senam aerobic intensitas sedang dan 12 orang kelompok perlakuan senam zumba di air. Dilakukan selama 4 minggu, latihan 3 kali seminggu. Pada penelitian ini alat ukur Six Menute Walking Test. Pengolahan data uji normalitas menggunakan shapiro-wilk test, uji homogenitas menggunakan lavene test, uji hipotesis I dan II menggunakan paired sample t-test, dan uji hipotesis III menggunakan independent sample t-test. Hasil: Uji hipotesis I nilai p = 0,000 (p < 0,05), senam aerobic intensitas sedang meningkatkan VO2 Max. Hipotesis II nilai p = 0,000 (p < 0,05), senam zumba di air meningkatkan VO2 Max. Uji hipotesis III nilai p = 0,000 (p > 0,05), ada perbedaan pengaruh senam aerobic intensitas sedang dengan senam zumba di air terhadap peningkatan VO2 Max pada remaja putri universitas „Aisyiyah Yogyakarta. Simpulan: ada perbedaan pengaruh senam aerobic intensitas sedang dengan senam zumba di air terhadap peningkatan VO2 Max pada remaja putri universitas „Aisyiyah Yogyakarta. Saran: Responden selain mengikuti penelitian sebaiknya mengontrol aktifitas.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | 1. Penguji 1:Imania, Dika Rizki 2. Penguji 2: Khotimah, Siti |
Subjects: | R Medicine > RC Internal medicine > RC1200 Sports Medicine |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Physiotherapy |
Depositing User: | Khairun Nisak |
Date Deposited: | 04 Jan 2017 08:03 |
Last Modified: | 22 Nov 2017 03:20 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/2224 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year