Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

HUBUNGAN BERAT LAHIR BAYI DENGAN RUPTURE PERINEUM PADA PERSALINAN NORMAL DI PUSKESMAS TEGALREJO YOGYAKARTA 2015


Resmawati, Resmawati and Anjarwati, Anjarwati (2016) HUBUNGAN BERAT LAHIR BAYI DENGAN RUPTURE PERINEUM PADA PERSALINAN NORMAL DI PUSKESMAS TEGALREJO YOGYAKARTA 2015. Lainnya thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
NASKAH PUBLIKASI.pdf

Download (521kB) | Preview
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

Prevalensi ibu bersalin yang mengalami ruptur perineum di Indonesia pada golongan umur 25–30 tahun yaitu 24% sedang pada ibu bersalin usia 32–39 tahun sebesar 62%. Akibat rupture perineum pada ibu yaitu 10% ibu merasakan nyeri yang berakhir setelah 3-18 bulan persalinan, sebanyak 20% ibu mengalami nyeri saat coitus sekitar 3 bulan, 3-10% ibu melaporkan inkontinensia usus, 20% mengalami inkontinensia urine, kerusakan sfingter anal samar terjadi pada 36% walaupun robekan derajat tiga dan empat diperbaiki. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif korelatif dengan metode pendekatan cross sectional. Variabel bebas adalah berat lahir bayi dan variabel terikatnya adalah rupture perineum pada persalinan normal. Populasi dalam penelitian ini adalah 158 orang. Teknik pengambilan sampel adalah Purposive Sampling sebanyak 95 orang. Pengambilan data menggunakan master tabel dan analisa data menggunakan korelasi Spearman Rank. Jumlah kejadian rupture perineum pada ibu bersalin normal di Puskesmas Tegalrejo Yogyakarta 2015 dalam penelitian ini sebanyak 95 orang sebagian besar terjadi pada rupture derajat II sebanyak 68 orang (71,6%). Berat lahir bayi di Puskesmas Tegalrejo Yogyakarta 2015 sebagian besar pada kriteria 2500 - 4000 gram sebanyak 76 bayi (80,0%). Hasil uji statistic didapatkan nilai koefisien korelasi sebesar 0,247 dengan p-Value sebesar 0,016 dengan taraf signifikansi 0,016 (? < 0,05). Ada hubungan tingkat berat lahir bayi dengan rupture perineum pada persalinan normal di Puskesmas Tegalrejo Yogyakarta 2015 dengan tingkat keeratan rendah.

Item Type: Thesis (Lainnya)
Additional Information: Penguji 1 : ANJARWATI Penguji 2 : Kurniawati, HERLIN FITRIANA
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 26 Dec 2016 07:02
Last Modified: 23 Nov 2017 05:25
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/2066

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA