Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN PEER GROUP TENTANG VULVA HYGIENE TERHADAP PERILAKU VULVA HYGIENE PADA REMAJA KELAS VIII DI SMP NEGERI 1 KASIHAN


RAHAYU, Anita and Sarwinanti, Sarwinanti (2016) PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN PEER GROUP TENTANG VULVA HYGIENE TERHADAP PERILAKU VULVA HYGIENE PADA REMAJA KELAS VIII DI SMP NEGERI 1 KASIHAN. Lainnya thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
naskah publikasi-pdf.pdf

Download (568kB) | Preview
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

INTISARI Latar Belakang: Vulva hygiene adalah membersihkan alat kelamin wanita bagian luar dan sekitarnya. Berdasarkan hasil studi pendahuluan pada siswi kelas VIII SMP Negeri 1 Kasihan menunjukkan bahwa dari 10 (100%) siswi tersebut mempunyai pengetahuan yang kurang tentang vulva hygiene, 4 (40%) siswi pernah mengalami keputihan dan 6 (60%) siswi tersebut mempunyai perilaku vulva hygiene yang kurang. Akibat dari perilaku yang salah dalam menjaga dan merawat kebersihan alat kelamin ini menimbulkan masalah seperti iritasi, alergi, infeksi, keputihan hingga infertilitas. Tujuan: Mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan peer group tentang vulva hygiene terhadap perilaku vulva hygiene pada remaja kelas VIII di SMP Negeri 1 Kasihan. Metode Penelitian: Metode penelitian pre eksperiment dengan one group pretest-posttest. Variabel bebasnya pendidikan kesehatan peer group dan variabel terikatnya perilaku vulva hygiene. Responden penelitian terdiri dari 65 orang diambil dengan teknik total sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner tentang perilaku vulva hygiene dengan uji paired t-test menggunakan taraf signifikan 0,05. Hasil Penelitian: Terdapat pengaruh pendidikan kesehatan peer group tentang vulva hygiene terhadap perilaku vulva hygiene pada remaja kelas VIII di SMP Negeri 1 Kasihan dengan nilai signifikansi (p) 0,000<0,05. Kesimpulan: Ada pengaruh yang bermakna pendidikan kesehatan peer group tentang vulva hygiene terhadap perilaku vulva hygiene pada remaja kelas VIII di SMP Negeri 1 Kasihan. Saran: Remaja untuk terus meningkatkan perilaku vulva hygiene dengan mengurangi penggunaan celana jeans ketat, mengurangi penggunaan sabun kewanitaan atau produk feminime hygiene lainnya, dan mengganti celana dalam yang telah lembab.

Item Type: Thesis (Lainnya)
Additional Information: Penguji 1: Sarwinanti Penguji 2: Warsiti
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RA Public aspects of medicine
R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Nursing
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 24 Dec 2016 04:14
Last Modified: 24 Nov 2017 01:46
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/2023

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA