Nugraini, Diah Maulina Puspitawati and Badi'ah, Atik (2015) Studi Komparasi Tingkat Perkembangan Anak Usia 3-5 Tahun Berdasarkan Metode Pembelajaran Sekolah Alam dan Konvensional di TKIT Mekar Insani dan TKIT Nurul Islam Yogyakarta. Skripsi thesis, STIKES 'Aisyiyah Yogyakarta.
Text
NASKAH PUBLIKASI DIAH MAULINA P.N 201010201026.pdf Download (1MB) |
Abstract
Latar Belakang: Hasil studi pendahuluan diperoleh data bahwa anak usia pra sekolah memiliki permasalahan terkait perkembangan. Banyaknya permasalahan mengenai keterlambatan perkembangan akan memungkinkan kualitas generasi penerus yang semakin buruk. Tujuan Penelitian: Mengetahui perbedaan tingkat perkembangan anak usia 3-5 tahun berdasarkan metode pembelajaran sekolah alam dan konvensional di TKIT Mekar Insani dan TKIT Nurul Islam Yogyakarta. Metode Penelitian: Desain penelitian berupa studi perbandingan (comparative study) dengan pendekatan waktu yang digunakan adalah Cross Sectional. Teknik sampel dengan simple random sampling dengan masing-masing responden berjumlah 20 anak. Pengumpulan data dilakukan dengan lembar observasi Denver II. Analisis data menggunakan Mann-Whitney U. Hasil Penelitian: Tingkat perkembangan anak usia 3-5 tahun di TKIT Nurul Islam Yogyakarta, diperoleh hasil penelitian paling banyak pada kategori normal sebanyak 15 anak (75%). Tingkat perkembangan anak usia 3-5 tahun di TKIT Mekar Insani Yogyakarta, diperoleh hasil penelitian paling banyak pada kategori suspect sebanyak 10 anak (50%). Hasil perhitungan nilai Mann-Whitney U sebesar 137,5 dan nilai signifikansi sebesar 0,048. Kesimpulan: Terdapat perbedaan yang signifikan tingkat perkembangan anak usia 3-5 tahun berdasarkan metode pembelajaran sekolah alam dan konvensional di TKIT Mekar Insani dan TKIT Nurul Islam Yogyakarta.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Penguji 1 : Atik Badi'ah Penguji 2 : Ery Khusnal |
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Nursing |
Depositing User: | Khairun Nisak |
Date Deposited: | 22 Oct 2015 07:15 |
Last Modified: | 18 Dec 2017 03:09 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/197 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year