Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

PENGARUH TERAPI MUSIK TERHADAP INSOMNIA PADA USIA LANJUT DI PANTI SOSIAL TRESNA WERDHA “ABIYOSO” PAKEMBINANGUN PAKEM SLEMAN YOGYAKARTA


Wahyuni, Tri and Astuti, Endri (2010) PENGARUH TERAPI MUSIK TERHADAP INSOMNIA PADA USIA LANJUT DI PANTI SOSIAL TRESNA WERDHA “ABIYOSO” PAKEMBINANGUN PAKEM SLEMAN YOGYAKARTA. Skripsi thesis, STIKES 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
NASPUB.pdf

Download (452kB) | Preview
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

Latar belakang: Seiring dengan bertambahnya usia dan akibat dari proses penuaan maka usia lanjut mengalami perubahan pola tidur. Insomnia adalah ketidakmampuan atau kesulitan untuk tidur. Kesulitan tidur ini bisa menyangkut kurun waktu (kuantitas) atau kelelapan (kualitas) tidur. Penderita insomnia sering mengeluh tidak bisa tidur, kurang lama tidur, tidur dengan mimpi yang menakutkan, dan merasa kesehatannya terganggu. Terapi musik lebih mudah di dapat, lebih murah, dan tidak ada efek samping Tujuan penelitian: Diketahuinya pengaruh terapi musik terhadap insomnia pada usia lanjut di Panti Sosial Tresna Werdha “ABIYOSO” Pakembinangun, Pakem, Sleman, Yogyakarta. Metodologi penelitian: jenis penelitian pre eksperimen dengan menggunakan rancangan Non equivalent Control Group. Metode pengambilan sampel dengan menggunakan metode Purposive Sampling. Usia lanjut diberikan terapi musik sebelum tidur selama 2 minggu. Metode pengumpulan data dengan menggunakan wawancara dan kusioner Insomnia Rating Scale. Hasil penelitian: Berdasarkan uji statistik independen t test didapatkan hasil sebesar 10,077;dengan nilai signifikansi 0,00 hal ini menunjukan nilai signifikansi lebih kecil dari 0,05 (0,00<0,05), sehingga hipotesis dalam penelitian ini diterima. Hal itu menunjukan bahwa ada pengaruh pemberian terapi musik terhadap insomnia pada usia lanjut di panti sosial tresna werdha “ABIYOSO” Pakembinangun, Pakem, Sleman, Yogyakarta. Kesimpulan dan saran: Terapi musik berpengaruh terhadap penurunan insomnia pada usia lanjut. Terapi musik disarankan untuk digunakan dalam upaya meningkatkan kesehatan usia lanjut khususnya usia lanjut dengan insomnia.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Penguji 1 : Endri Astuti Penguji 2 : Mamnu'ah
Subjects: M Music and Books on Music > M Music
R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Nursing
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 27 Nov 2015 06:33
Last Modified: 02 Jan 2018 06:47
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/1746

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA