Islamiati, Umiatun Nur and Kurniawati, Tenti (2012) Hubungan Tingkat Pengetahuan Bidan Tentang Standar Pelayanan Kebidanan Dengan Pemeriksaan Antenatal Care di Puskesmas Bantul Timur Yogyakarta Tahun 2012. Skripsi thesis, STIKES 'Aisyiyah Yogyakarta.
|
Text
naskah publikasi.pdf Download (343kB) | Preview |
Abstract
Pemeriksaan antenatal care yang dilakukan oleh bidan belum sesuai dengan standar pelayanan kebidanan. Pengetahuan tentang standar pelayanan kebidanan para bidan kurang mengerti isi dari standar pelayanan kebidanan pada pemantauan antenatal sehingga peneliti tertarik meneliti hubungan tingkat pengetahuan bidan tentang standar pelayanan kebidanan dengan pemeriksaan antenatal care. Tujuan penelitian ini diketahuinya tingkat pengetahuan bidan tentang standar pelayanan kebidanan dengan pemeriksaan antenatal care di Puskesmas Bantul Timur Yogyakarta Tahun 2012. Desain penelitian survey analitik dengan pendekatan waktu cross sectional. Populasi adalah semua bidan yang ada di Puskesmas Imogiri I, Puskesmas Imogiri II dan Puskesmas Jetis I. Pengambilan sample dengan teknik total sampling berjumlah 32 bidan. Pengambilan data tingkat pengetahuan bidan menggunakan kuesioner dan pemeriksaan antenatal care dengan cara observasi dengan panduan kuesioner. Pengolahan data dengan teknik Kendall Tau kemudian hasil dipresentasikan dalam bentuk tabel, gambar, dan narasi. Hasil penelitian tingkat pengetahuan bidan tentang standar pelayanan kebidanan dengan kriteria cukup sebanyak 14 responden (43,8%). Pelaksanaan antenatal care dengan kriteria cukup sebanyak 13 responden (40,6%). Hasil uji Kendall tau ada hubungan signifikan p=0.018. Kesimpulan ada hubungan antara tingkat pengetahuan dengan pemeriksaan antenatal care. Saran untuk bidan lebih meningkatkan penerapan standar pelayanan kebidanan pada pemeriksaan antenatal seperti menilai keadaan umum dan psikologi, pemeriksaan fisik secara lengkap,dan persiapan persalinan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Penguji 1: Tenti Kurniawati |
Subjects: | R Medicine > RG Gynecology and obstetrics |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery |
Depositing User: | Khairun Nisak |
Date Deposited: | 18 Nov 2015 05:37 |
Last Modified: | 27 Dec 2017 06:48 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/1551 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year