Fenny, Fenny and Hidayat, Asri (2012) Perbedaan Penambahan Berat Badan Bayi dengan Berat Badan Lahir Rendah antara Metode Kanggoroe dan Inkubator di Rumah Sakit Hethesda Lempuyangwangi Tahun 2012. Skripsi thesis, STIKES 'Aisyiyah Yogyakarta.
|
Text
NASKAH PUBLIKASI_FENNY_201110104196.pdf Download (370kB) | Preview |
Abstract
Latar belakang: Saat bayi lahir, diharapkan bayi mendapatkan berat badan yang normal. Bayi dengan berat badan lahir rendah dapat terjadi pada bayi preterm (prematur) maupun aterm (dysmatur). Bayi yang memiliki berat badan lahir rendah, perlu mendapatkan perawatan khusus. Metode Kanggoro Mother Care atau KMC dapat digunakan untuk menambah berat badan. Selain KMC, perawatan bayi dengan BBLR juga ada yang menggunakan inkubator. Tujuan: Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan penambahan berat badan bayi dengan berat badan lahir rendah antara metode kanggoro mother care dan inkubator di rumah sakit Bethesda Lempuyangwangi tahun 2012. Metode penelitian: Penelitian ini merupakan penelitian “pre-experiment” dengan menggunakan desain one shot case study. Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh populasi (total sampling) bayi yang menggunakan metode kanggoro mother care dan seluruh populasi bayi yang menggunakan inkubator. Analisa data menggunakan t-test independent. Hasil Penelitian: Menunjukkan bahwa P = 0,002< 0,05. Artinya terdapat perbedaan yang signifikan penambahan berat badan bayi dengan menggunakan inkubator maupun dengan menggunakan metode kanggoro mother care. Kesimpulan: Dari penelitian ini adalah terdapat perbedaan penambahan berat bayi dengan berat badan rendah yang mendapatkan perlakuan inkubator atau kanggoro mother care. Saran: untuk meningkatkan penambahan berat badan bayi dengan berat badan rendah dengan memprioritaskan pada metode kanggoro mother care.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Penguji 1 : Asri Hidayat Penguji 2 : Muhammad Firza Fauzi |
Subjects: | R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery |
Depositing User: | Khairun Nisak |
Date Deposited: | 18 Nov 2015 04:30 |
Last Modified: | 27 Dec 2017 05:57 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/1546 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year