Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

Pengaruh Demonstrasi terhadap Perilaku Ibu dalam Melakukan Pijat Bayi di BPS Dini Melani Condong Catur Sleman Tahun 2014


Afrianti, Rika and Hidayat, Asri (2014) Pengaruh Demonstrasi terhadap Perilaku Ibu dalam Melakukan Pijat Bayi di BPS Dini Melani Condong Catur Sleman Tahun 2014. Skripsi thesis, STIKES 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
RIKA AFRIANTI_201310104364_NASKAH PUBLIKASI.pdf

Download (455kB) | Preview
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

Latar Belakang :Pijat bayi yaitu suatu teknik sentuhan yang dapat memberikan manfaat pengobatan. Terapi pemijatan dapat mengurangi kegelisahan dan hormon stress pada bayi yang baru lahir, walaupun pijat bayi mempunyai manfaat yang besar bagi bayi dan ibu bila dilakukan secara mandiri, namun saat ini masih banyak yang belum tau tentang pijat bayi, berdasarkan studi pendahuluan di BPS Dini Melani dari 30 ibu hanya 7 ibu yang melakukan pijat bayi dan 2 ibu mengetahui tentang pijat bayi. Tujuan : untuk mengetahuiperbedaan nilai pre test dan post testperilaku ibu dalam melakukan pijat bayi pada kelompok kontrol dan eksperimen, serta beda nilai antara kelompok kontrol dan eksperimen terhadap perilaku ibu dalam melakukan Pijat Bayi Di BPS Dini Melani Condong Catur Sleman. Metode Penelitian : Metode penelitian menggunakan pre and posttest with control group design lokasi penelitian di BPS Dini MelaniCondong catur Sleman.Teknik pengambilan sampel menggunakan accidental sampling, jumlah sampel yang digunakan sebanyak 22 sampel, 11 sebagai kelompok kontrol dan 11 sebagai kelompok ekperimen, pengumpulan data dengan checklist, dilaksanakan bulan Juli 2014. Analisis data menggunakan Independent Sample T-test. Hasil : Ada beda perilaku melakukan Pijat Bayi pre-test dan post-test pada kelompok kontrol dan eksperimen, dengan nilai p <0,05 (nilai signifikan 0,000<0,05). Kesimpulan : Terdapat perbedaan perilaku nilai antara kelompok kontrol dengan perlakuan dalam melakukan pijat bayi setelah dilakukan demonstrasi Di BPS Dini Melani, dibuktikan dengan p <0,00 (nilai signifikan 0,000<0,05). Saran : Untuk penelitian selanjutnya diharapkan dapat dibandingkan perilaku ibu antara perbedaan usia bayinya melakukan pijat bayi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Penguji 1: Asri Hidayat Penguji 2: M. Mirza Fauzi
Subjects: R Medicine > RJ Pediatrics
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 09 Nov 2015 01:44
Last Modified: 23 Dec 2017 06:18
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/1223

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA