Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

Hubungan Tingkat Stres dengan Kualitas Hidup pada Pasien Diabetes Melitus di Puskesmas Pleret Bantul


Iswahyudi, Nurjannah trisna and Rahmat, Ibrahim (2011) Hubungan Tingkat Stres dengan Kualitas Hidup pada Pasien Diabetes Melitus di Puskesmas Pleret Bantul. Skripsi thesis, STIKES 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
NASKAH PUBLIKASI.pdf

Download (493kB) | Preview
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

Latar Belakang : Diabetes merupakan penyakit yang tidak hanya menimbulkan kecacatan tetapi juga kematian. Diabetes adalah penyakit kronis yang tidak dapat mempengaruhi kondisi psikologis seseorang yang sudah terdiagnosa seperti kecemasan, ketakutan dan stres. Kondisi psikologis dapat mempengaruhi kemampuan individu dalam menjalankan fungsi kehidupan sehari-hari sebagai usaha untuk mempertahankan kualitas hidup. Tujuan : Untuk mengetahui tingkat stres dan kualitas hidup pasien diabetes melitus serta hubungan antara tingkat stres dengan kualitas hidup pada pasien diabetes melitus. Metode Penelitian : Penelitian non-eksperimental menggunakan metode deskriptif korelasi dengan rancangan penelitian secara cross-sectional. Penelitian ini dilakukan pada pasien diabetes melitus di Puskesmas Pleret Bantul dengan populasi berjumlah 123 pasien. Penentuan sampel menggunakan tehnik purposive sampling, sampel berjumlah 31 orang. Hasil penelitian : Pasien diabetes melitus di Puskesmas Pleret Bantul berada pada tingkat stres kategori sedang yaitu sebanyak 21 responden (67,7%) dan memiliki kualitas hidup rendah yaitu sebanyak 17 responden (54,8%). Berdasarkan hasil analisis Kendall tau diperoleh nilai P = 0,249 (P>0,05), sehingga Ha ditolak & Ho diterima. Kesimpulan : Tidak adanya hubungan antara tingkat stres dengan kualitas hidup pasien diabetes melitus di Puskesmas Pleret Bantul. Penelitian ini juga menyarankan pada pasien diabetes melitus di Puskesmas Pleret Bantul untuk selalu mengatur pola aktivitas sehari-hari untuk meningkatkan kualitas hidupnya. Kata kunci : kualitas hidup, stres, pasien diabetes melitus Daftar pustaka : 15 buku, 2 jurnal, 6 skripsi, 23 web

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Penguji 1 : Ibrahim Rahmat Penguji 2 : Mamnu'ah
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Nursing
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 07 Nov 2015 03:19
Last Modified: 27 Dec 2017 07:12
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/1162

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA