Nurhidayati, Nurhidayati and Fitri, Arofiati (2011) Hubungan Dukungan Keluarga dengan Kepatuhan Diet pada Pasien Diabetes Mellitus Rawat Jalan di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta. Skripsi thesis, STIKES 'Aisyiyah Yogyakarta.
|
Text
NASKAH PUBLIKASI.pdf Download (531kB) | Preview |
Abstract
Diabetes mellitus jika tidak dikelola dengan baik dapat mengakibatkan komplikasi. Langkah pertama dalam mengelola diabetes mellitus yang harus dilakukan berupa perencanaan makan. Peran keluarga sangat penting dalam tahap perawatan kesehatan, dari tahap peningkatan, pencegahan, pengobatan sampai rehabilitasi. Mengetahui hubungan dukungan keluarga dengan kepatuhan diet pada pasien diabetes mellitus. Penelitian non-eksperimental dengan metode deskriptif korelasi, pendekatan cross sectional dengan teknik insidental sampling. Subyek penelitiannya adalah pasien diabetes mellitus yang menjalani rawat jalan di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta tahun 2011 sebanyak 34 orang. Pengumpulan data menggunakan kuesioner tentang dukungan keluarga dan kepatuhan diet. Hasil penelitian menunjukan dukungan keluarga yang diterima responden sebesar 85,3% termasuk kategori baik, sedangkan kepatuhan diet responden sebesar 58,9% termasuk kategori sedang. Kesimpulan hasil penelitian adalah ada hubungan dukungan keluarga dengan kepatuhan diet pada pasien diabetes mellitus rawat jalan di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta tahun 2011. Bagi penderita diabetes mellitus diharapkan selalu menjaga kepatuhan diet diabetes khususnya jadwal makan, sedangkan bagi keluarga agar selalu memberikan motivasi dan dukungan kepada anggota keluarga yang sakit khususnya dukungan instrumental. Kata kunsi : Dukungan keluarga, Kepatuhan diet, Diabetes mellitus Kepustakaan : 20 Buku (2000-2010), 5 Skripsi, 5 Internet, 3 Jurnal. Jumlah halaman : i-xii, 63 Halaman, 10 tabel, 2 gambar, 15 lampiran
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Additional Information: | Penguji 1 : Diyah Candra Anita K Penguji 2 : Arofati Fitri |
Subjects: | H Social Sciences > HQ The family. Marriage. Woman R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Nursing |
Depositing User: | Khairun Nisak |
Date Deposited: | 07 Nov 2015 03:11 |
Last Modified: | 30 Dec 2017 02:35 |
URI: | http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/1161 |
Actions (login required)
View Item |
Downloads
Downloads per month over past year