Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

Pengaruh Penyuluhan Preeklampsia terhadap Motivasi Melakukan Kunjungan ANC pada Ibu Hamil di Puskesmas Kasihan II Bantul


Mustaking, Nunung Nur Musdahliani and Warsiti, Warsiti (2015) Pengaruh Penyuluhan Preeklampsia terhadap Motivasi Melakukan Kunjungan ANC pada Ibu Hamil di Puskesmas Kasihan II Bantul. Skripsi thesis, STIKES 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img] Text
NASKAH PUBLIKASI NUNUNG NUR MM.pdf

Download (441kB)
Official URL: http://lib.unisayogya.ac.id

Abstract

Latar Belakang: Preeklamsia merupakan faktor penyebab langsung angka kematian ibu yaitu sebesar 24%, menurut WHO Angka kematian Ibu tahun 2012 mencapai 359 per 100.000 kelahiran hidup. Kurangnya kesadaran ibu hamil akan pentingnya pemeriksaan kehamilan menyebabkan tidak terdeteksinya komplikasi yang terjadi pada kehamilan. Peningkatan kesadaran masyarakat tersebut, perlu diinisiasi dengan upaya promosi dan edukasi yang harus dilakukan secara tepat. Tujuan: Diketahuinya pengaruh penyuluhan preeklamsia terhadap motivasi melakukan kunjungan ANC pada ibu hamil. Metode: Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan pre- experiment design. Sampel sebanyak 34 ibu hamil dengan Accidental sampling. Instrumen penelitian ini menggunakan koesioner. Data dianalisis menggunakan uji statistik wilcoxon test. Hasil: Motivasi ibu hamil melakukan kunjungan ANC sebelum penyuluhan termasuk dalam kategori sedang sebanyak 18 orang (52,9%). Motivasi ibu hamil melakukan kunjungan ANC setelah penyuluhan sebagian besar termasuk dalam kategori motivasi tinggi sejumlah 26 orang (76,5%) dan sikap sedang 8 orang (23,5%). Analisa dengan uji wilcoxon test. Kesimpulan: Ada pengaruh penyuluhan preeklamsia terhadap motivasi melakukan kunjungan ANC pada ibu hamil. Saran: Bagi ibu hamil,diharapkan dapat meningkatkan motivasi melakukan kunjungan ANC agar dapat mendeteksi sedini mungkin tanda-tanda preeklamsia pada ibu hamil. Kata Kunci Kepustakaan Jumlah Halaman : Penyuluhan Preeklamsia, Motivasi melakukan ANC : 22 buku, 14 jurnal, 5 skripsi, 1 thesis. : xiv, 79 halaman, 4 tabel, 3 gambar.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Additional Information: Penguji 1: Yekti Satriyandari Penguji 2: Warsiti
Subjects: R Medicine > RG Gynecology and obstetrics
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Midwifery
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 21 Oct 2015 01:56
Last Modified: 20 Nov 2017 06:57
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/110

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA