Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

Hubungan peran ibu dengan frekuensi kekambuhan pasien skizofrenia di Puskesmas Seyegan Margokaton Seyegan Sleman Yogyakarta


Siwi Nurmalita, 1810201179 and Mamnu’ah, S.Kep Ns., M.Kep.Sp.Kep.J and Deasti Nurmaguphita, M.Kep.Sp.Kep.J (2022) Hubungan peran ibu dengan frekuensi kekambuhan pasien skizofrenia di Puskesmas Seyegan Margokaton Seyegan Sleman Yogyakarta. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img] Text
NASKAH PUBLIKASI SIWI FIXX - Siwi Nurmalita.pdf

Download (948kB)

Abstract

Latar belakang: Hasil riset kesehatan dasar tahun 2018 menunjukkan Indonesia memiliki prevalensi anggota rumah tangga dengan penderita skizofrenia sebanyak 7,0 per mil atau 7 per 1000 rumah tangga. Tingginya kasus skizofrenia yang terjadi akan berdampak terhadap data kekambuhan skizofrenia dimana prevalensi kekambuhan penderita berada dalam rentang 50-92% secara global. Upaya dalam pencegahan frekuensi kekambuhan bisa dilakukan dengan menggunakan faktor peran ibu. Tujuan: Mengetahui hubungan peran ibu dengan frekuensi kekambuhan pada pasien skizofrenia di Puskesmas Seyegan, Margokaton, Seyegan, Sleman, Yogyakarta. Metode penelitian: Jenis penelitian Non Eksperimen dengan desain analisis observasional. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 51 pasien dengan teknik Purposive Sampling. Metode pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner yang sudah di uji validitas dengan nilai 0,4174-0,6383 dan reliabilitas dengan nilai sebesar 0,758. Analisis data menggunakan Uji Kendall Tau. Hasil: Sebagian besar peran ibu pada pasien skizofrenia berada pada kategori cukup sebanyak 30 responden (58,8%). Sebagian besar frekuensi kekambuhan pasien skizofrenia berada pada kategori rendah sebanyak 33 responden (64,7%). Didapatkan p value sebesar 0,173. Simpulan: Tidak ada hubungan peran ibu dengan frekuensi kekambuhan pasien skizofrenia di Puskesmas Seyegan Margokaton Seyegan Sleman (p = 0,173 > 0,05). Saran: Bagi ibu agar bisa lebih rajin menjenguk ketika anak dirawat dirumah sakit jiwa, sering mengajak anak untuk silaturahmi ke tetangga, lebih peduli saat anak sudah bisa minum obat sendiri, lebih mengawasi keteraturan minum obat anak, mengantar anak saat kontrol, dan mempertahankan kebebasan dengan tidak mengurung anak.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Nursing
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 31 Oct 2022 01:48
Last Modified: 31 Oct 2022 01:48
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/6478

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA