Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

Hubungan antara usia dengan kejadian hipotermi pasien pasca operasi dengan general anestesi di RS PKU Muhammadiyah Bantul


Tutut Handayani, 1811604105 and Aisyah Nur Azizah, S.Tr.Kep., M.Tr.Kep and Raden Sugeng Riyadi, S.ST., M.Psi (2022) Hubungan antara usia dengan kejadian hipotermi pasien pasca operasi dengan general anestesi di RS PKU Muhammadiyah Bantul. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img] Text
NASKAH PUBLIKASI TUTUT UPLOAD - Tutut Handayani.pdf

Download (807kB)

Abstract

Latar belakang: Pembedahan adalah suatu cara pengobatan secara invasif yang dilakukan dengan membuat sayatan pada bagian tubuh manusia. Tindakan ini diberikan jika bagian dari tubuh manusia yang mengalami gangguan atau sakit berada di bagian dalam tubuh. General anestesi merupakan tindakan meniadakan nyeri secara sentral disertai hilangnya kesadaran secara reversible. Tindakan general anestesi memiliki beberapa komplikasi pasca operasi salah satunya adalah hipotermi. Terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi terjadinya hipotermi pasca operasi termasuk usia. Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara usia dengan kejadian hipotermi pasien pasca operasi dengan general anestesi. Metode penelitian: Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan desain penelitian survei cross sectional. Tehknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling yang berjumlah 40 responden dengan kriteria inklusi dan eksklusi. Instrumen dalam penelitian ini berupa lembar observasi dan termometer suhu tubuh. Pengumpulan data dilakukan dengan lembar observasi dan Analisa data di lakukan menggunakan uji korelasi chi-square. Hasil penelitian: Dari 40 sampel yang diperoleh, didapatkan 10 pasien (25%) dari masing-masing 4 kategori usia (Anak, remaja, dewasa dan lansia). Berdasarkan hasil uji distribusi frekuensi didapatkan hasil 17 pasien (42.5%) mengalami hipotermi berat, 10 pasien (25.5%) mengalami hipotermi sedang dan 13 pasien (32.5%) mengalami hipotermi ringan. Hasil uji korelasi Spearman untuk mengetahui adanya hubungan antara usia dengan kejadian hipotermi pasien pasca operasi dengan general anestesi di dapatkan hasil 0,002 ( p <0,05), maka artinya terdapat hubungan yang signifikan (berarti) antara variabel independen dan variabel dependen. Simpulan: Ada hubungan yang signifikan antara usia dengan kejadian hipotermi pasien pasca operasi dengan general anestesi. Saran:Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi acuan pengembangan keilmuan anestesi terkait penanganan dan pencegahan resiko hipotermi pasien pasca operasi dengan general anestesi.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RD Surgery
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Health Analyst
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 29 Oct 2022 06:45
Last Modified: 29 Oct 2022 06:45
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/6431

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA