Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

Faktor-faktor yang memengaruhi kejadian shivering pada pasien pasca spinal anestesi : literature review


Dzunnatun Nafidah, 1811604057 and Nidatul Khofiyah, S.Keb., Bd., M.PH and Astika Nur Rohmah, S.Kep.,Ns.,M.Biomed (2022) Faktor-faktor yang memengaruhi kejadian shivering pada pasien pasca spinal anestesi : literature review. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img] Text
NASKAH PUBLIKASI_ - Dzunnatun Nafidah.pdf

Download (568kB)

Abstract

Latar belakang: Efek samping penggunaan teknik Anestesi spinal adalah terjadinya gangguan fungsi termoregulasi yaitu menurunnya ambang vasokontriksi yang disebabkan karena anestesi spinal menghasilkan blok simpatis, relaksasi otot, dan blok sensoris terhadap reseptor suhu perifer sehingga menghambat respon kompensasi terhadap suhu. Dampak yang muncul dari kondisi tersebut adalah terjadinya reaksi menggigil (shivering). Shivering adalah aktivitas otot tidak sadar berupa gerakan osilasi yang berfungsi untuk menghasilkan panas tubuh. Kejadian ini dapat membahayakan keadaan pasien karena dapat meningkatkan metabolisme konsumsi oksigen, CO2, hipoksemia arteri, tekanan intra kranial, tekanan intraokular, dan dapat meningkatkan nyeri pasca bedah akibat tarikan luka operasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang memengaruhi kejadian shivering pada pasien pasca spinal anestesi. Metode dalam penelitian ini merupakan penelitian literature review, artikel dikumpulkan dengan data base pubmed dan search engine google scholar dengan menggunakan kata kunci keywords (AND,OR): factors or etiology or faktor-faktor or penyebab, or shivering or shaking or trembling or menggigil or tremor or gemetar, and patient post spinal anesthesia or post anesthetic shivering or post spinal anesthesia or pasca spinal anestesi. Sehingga diperoleh 391 jurnal dan setelah diseleksi didapatkan 7 jurnal yang akan dilakukan penelitian. Hasil penelitian berdasarkan artikel-artikel yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan cross sectional dan telah dilakukan penelitian didapatkan hasil bahwa adanya faktor-faktor yang memengaruhi kejadian shivering pada pasien pasca spinal anestesi yang saling berhubungan satu sama lainnya yaitu faktor usia, jenis kelamin, lama operasi, indeks massa tubuh (IMT). Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat hubungan antara yaitu faktor usia, jenis kelamin, lama operasi, indeks massa tubuh (IMT) dengan kejadian shivering pada pasien pasca spinal anestesi semua faktor tersebut berhubungan satu sama lainnya. Saran berdasarkan analisis literature review yang teah dilakukan maka saran yang dapat diberikan adalah diharapkan untuk peneliti selanjutnya dapat mengembangkan studi ini dan dapat membandingkan variabel lainnya. Serta metode yang digunakan terkait keterbatasan peneliti terhadap pengambilan data akibat pandemi Covid-19.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: R Medicine > RD Surgery
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Health Analyst
Depositing User: Khairun Nisak
Date Deposited: 29 Oct 2022 02:57
Last Modified: 29 Oct 2022 02:57
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/6327

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA