Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta (UNISA) Links: UNISAYA Home Page | Library Home Page | Site Map

HUBUNGAN SCHOOL FROM HOME TERHADAP PENINGKATAN GEJALA LOW BACK PAIN PADA MAHASISWA DI ERA COVID-19


Zain Naufal, 1710301158 and Nurwahida Puspitasari, SST Ft MOr and Meiza Anniza, S.Ft, M.Erg (2021) HUBUNGAN SCHOOL FROM HOME TERHADAP PENINGKATAN GEJALA LOW BACK PAIN PADA MAHASISWA DI ERA COVID-19. Skripsi thesis, Universitas 'Aisyiyah Yogyakarta.

[img] Text
NASPUB ZAIN NAUFAL 1710301158 - Zain Naufal.pdf

Download (632kB)
Official URL: http://digilib.unisayogya.ac.id/

Abstract

Latar Belakang : Pembelajaran School Frome Home (SFH) merupakan sebuah proses pembelajaran yang dilakukan oleh siswa dan guru di rumah masing-masing yang dilakukan dengan bantuan media berupa perangkat elektronik smart phone ataupun laptop yang terhubung melalui jaringan internet. Mengakibatkan mahasiswa lebih banyak menghabiskan waktu di depan smartphone dan laptop mereka yang mengakibatkan mahasiswa lebih sering melakukan pembelajaran online dan di iringi dengan posisi duduk yang tidak ergonomis dalam waktu yang lama dan berulang maka akan meningkatkan resiko Low Back Pain (LBP) pada mahasiswa juga ikut menyebabkan intensitas Low Back Pain (LBP) menjadi lebih tinggi. Tujuan: Untuk mengetahui hubungan school frome home (SFH) terhadap peningkatan gejala Low Back Pain (LBP) pada mahasiswa di era COVID-19. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan observasional analitik dengan pendekatan waktu cross sectional. Sampel pada penelitian ini adalah mahasiswa Universitas ‘Aisyiyah Yogyakarta Program Studi Fisioterapi S1 berjumlah 106 orang. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen penilaian School Frome Home (SFH) dinilai melaului durasi di depan gadget serta melalui postur kerja dengan gambar atau foto sebagai ilustrasi yang dikategorikan menjadi postur netral, postur duduk dan postur janggal dan pengukuran low back pain dinilai dengan Oswerty Disability Index (ODI). Analisis data meggunakan uji Spearman rank.. Hasil: Berdasarkan hasil penelitian didapatkan bahwa sebagian responden mengunakan postur kerja duduk saat School Frome Home di dapati hasil sebanyak 62 orang (58,5%) dengan ganguan disbilatas minimal sebanyak 61 orang (57,5%). Nilai p- value sebesar 0,058 >0.05 dan nilai koefisien kontingensi didapatkan hasil sebesar 0.185 (tidak ada korelasi). Kesimpulan: Tidak terdapat hubungan School Frome Home (SFH) terhadap peningkatam gejala Low Back Pain (LBP) pada mahasiswa di era COVID-19. Saran: Untuk peneliti selanjutnya pentingnya mencari faktor-faktor lain yang memnyebabkan keluhan low back pain pada mahasiswa saat School From Home (SFH).

Item Type: Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: School Frome Home, Low back pain, Mahasiswa
Subjects: R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > Study Program of Physiotherapy
Depositing User: Admin Mr. Admin
Date Deposited: 25 Nov 2021 05:43
Last Modified: 25 Nov 2021 05:46
URI: http://digilib.unisayogya.ac.id/id/eprint/6086

Actions (login required)

View Item View Item

Downloads

Downloads per month over past year

Link Directory of Open Access Journals (DOAJ) | Link Perpus-Nas. RI | Link Jogja Library | Link Portal Garuda

Link EBSCO Search | Link ProQuest Search | Link e-Journal UNISA Search | Link SIMPTT Perpus UNISA